Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Kick-off Liga 1 dan Liga 2 2021 Resmi Ditunda

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 29 Juni 2021 | 18:05 WIB
Ilustrasi berita Liga 1 2020.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga 1 2020.

BOLANAS.COM - PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengumumkan bahwa kick-off Liga 1 dan Liga 2 2021 resmi ditunda.

Kabar mengejutkan datang dari Liga 1 dan Liga 2 yang resmi ditunda.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.

Yunus Nusi mengatakan bahwa PSSI baru saja mendapat surat dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana dan Satua Tugas (satgas) Covid-19.

"PSSI kemarin telah menerima surat dari Satgas Covid-19 yang ditandatangani Kepala BNPB/Kepala Satuan BNPB Ganip Warsito," kata Yunus Nusi, Selasa (29/6/2021).

Baca Juga: Resmi, Saddil Ramdani Tanda Tangani Kontrak Baru Bersama Sabah FC

Yunus Nusi menyebut dalam surat tersebut Satgas Covid-19 meminta PSSI untuk menunda kick-off Liga 1 dan Liga 2 2021.

Permintaan tersebut tak terlepas dari situasi pandemi Covid-19 di Indonesia saat ini.

Seperti diketahui, saat ini tren penyebaran Covid-19 di Indonesia kembali melonjak.

Oleh karena itu, Satgas Covid-19 meminta PSSI untuk menunda kick-off Liga 1 ditunda.

Satgas Covid-19 meminta PSSI untuk menunda kick-off Liga 1 hingga akhir bulan Juli.

"Dalam surat tersebut Satgas Covi-19 meminta PSSI dan PT LIB untuk menunda Liga 1 2021 hinga akhir Juli," ungkap Yunus Nusi.

Yunus Nusi mengatakan bahwa PSSI menghargai keputusan dari Satgas Covid-19 tersebut.

Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media seusai melepas timnas U-19 Indonesia ke Spanyol di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, 26 Desember 2020.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media seusai melepas timnas U-19 Indonesia ke Spanyol di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, 26 Desember 2020.

Baca Juga: Piala Walikota Solo Batal Digelar, Pelatih Persib Bicara soal Nasib Liga 1

"PSSI menyadari memahami serta memaklumi," ucap pria asal Gorontalo itu.

"PSSI memutuskan untuk pasti mengikuti arahan pemerintah melalui satuan tugas Covid-19 ini."

"Kita tahu bersama Covid-19 ini memburuk dan PSSI memberikan dukungan pada pemerintah," imbuhnya.

Sementara itu, hal senada juga disampaikan oleh Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno.

Sudjarno mengatakan PT LIB menghormati keputusan Satgas Covid-19.

"Menyikapi surat tersebut, PT LIB juga akan mengikuti rekomendasi dari satgas untuk menunda kompetisi hingga akhir Juli," kata Sudjarno.

Lebih lanjut, Sudjarno menyebut PT LIB akan segera membuat skema baru untuk kompetisi musim ini.

"PT LIB akan merancanakan skema baru untuk kick-off Liga 1 dan Liga 2 musim ini," tutupnya.

Baca Juga: Liga 1 Belum Mulai, Striker Baru Persebaya Sudah Tebar Ancaman

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.