Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Boaz Solossa 'Menghilang', Persipura Kembali Diterpa Isu Tak Sedap

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 1 Juli 2021 | 17:20 WIB
Persipura bersiap untuk mencari penerus Boaz Solossa
PSSI.ORG
Persipura bersiap untuk mencari penerus Boaz Solossa

BOLANAS.COM - Persiapan Persipura Jayapura menuju Liga 1 dan Piala AFC terganggu dengan absennya Boaz Solossa.

Saat ini Persipura Jayapura sudah mulai kembali sesi latihan mereka.

Sebelumnya, pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago, sempat memulangkan para pemainnya ke kampung halaman masing-masing.

Hal ini dilakukan Jacksen F Tiago usai menela. rentetan hasil kurang bagus di beberapa laga uji coba.

Kini, para pemain Persipura sudah kembali berkumpul dan menggelar pemusatan latihan (TC) di Batu, Malang.

Baca Juga: Resmi Berpisah, Berikut Tiga Momen Manis Egy Maulana Vikri Bersama Lechia Gdansk

Namun, pemandangan janggal terlihat dari beberapa sesi latihan tim Mutiara Hitam di Malang.

Menurut laporan Tribun Papua, ada dua pemain senior Persipura yang belum nampak.

Dua pemain senior Persipura, Boaz Solossa dan Yustinus Pae.

Mengenai absennya Boaz Solossa dan Yustinus Pae, Jacksen mengaku tak ingin berbicara banyak.

"No comment untuk itu," kata Jacksen dikutip Bolanas dari Tribun Papua, Rabu (23/6/2021).

Pelatih asal Brasil itu memilih untuk fokus dengan pemain yang ada di Malang.

"Saya lebih baik fokus dengan pemain yang ada."

Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago saat memimpin pemusatan latihan di Kota Batu, Malang, Jawa Timur.
Suci Rahayu
Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago saat memimpin pemusatan latihan di Kota Batu, Malang, Jawa Timur.

Baca Juga: Susul Marc Klok, Alfat Fathier Sampaikan Perpisahan pada Persija Jakarta

"Karena mereka yang akan membawa arah tim ini," ujar mantan pelatih timnas Indonesia itu.

Absennya Boaz dan Yustinus membuat Persipura kembali dilanda isu indisipliner.

Beberapa waktu lalu, Jacksen memang baru saja mencoret Jose Manigasi dari tim akibat tindakan indsipliner.

Keputusan Jacksen itu pun mendapat dukungan dari Ketua Umum Persipura, Benhur Tomi Mano.

"Harus ditindak dengan tegas, karena ini demi Persipura ke depannya," kata Benhur, Rabu (30/6/2021).

"Kalau tidak begitu, akan ada indisipliner-indisipliner lainnya," sambungnya.

Meski begitu, Benhur juga enggan berkomentar banyak mengenai alasan "menghilangnya" Boaz dan Yustinus.

"Silahkan tanyakan ke dua pemain tersebut."

"Saya sudah perintahkan pelatih untuk fokus dengan pemain yang ada saat ini," pungkasnya.

Baca Juga: Hasil Undian Kualifikasi Piala Dunia 2022, Vietnam Satu Grup dengan 3 Raksasa Asia

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : papua.tribunnews.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.