Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Mulai Latihan Bersama Persib, Mohammed Rashid Dapat Warisan Nomor Punggung Eks Chelsea

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 1 Juli 2021 | 18:20 WIB
Gelandang Persib Bandung, Mohammer Rashid
Gelandang Persib Bandung, Mohammer Rashid

BOLANAS.COM - Pemain asing baru Persib Bandung, Mohammed Rashid, terlihat sudah mulai berlatih bersama tim pada Kamis (1/7/2021).

Kabar baik didapatkan Persib Bandung di tengah-tengah persiapan mereka menuju Liga 1 2021.

Skuad Persib Bandung kini kian lengkap setelah kedatangang Mohammaed Rashid.

Mohammed Rashid sendiri merupakan pemain asing baru Persib musim ini.

Rashid resmi diperkenalkan oleh Persib sejak Kamis (17/6/2021).

Baca Juga: Boaz Solossa 'Menghilang', Persipura Kembali Diterpa Isu Tak Sedap

Namun, Rashid sendiri memang belum menunjukkan batang hidungnya di Bandung sejak diumumkan secara resmi.

Pemain berusia tahun itu diketahui masih harus mengikuti kegiatan bersama timnas Palestina.

Setelah menunggu selama dua pekan Rashid pun akhirnya tiba di Kota Kembang.

Rashid pun terlihat sudah mulai berlatih bersama rekan setimnya.

Menariknya, Rashid terlihat menggunakan nomor punggung dalam sesi latihan pertamanya.

Nomor punggung lima sendiri memang identik dengan sejumlah pemain asing di Persib.

Sebelum Rashid, ada mantan pemain Chelsea, Michael Essien yang juga pernah menggunakan nomor punggung tersebut.

Mantan pemain Persib Bandung, Michael Essien, sempat kesulitan mencari klub anyar setelah hengkang dari Maung Bandung.
HERKA YANIS/BOLASPORT.COM
Mantan pemain Persib Bandung, Michael Essien, sempat kesulitan mencari klub anyar setelah hengkang dari Maung Bandung.

Baca Juga: Resmi Berpisah, Berikut Tiga Momen Manis Egy Maulana Vikri Bersama Lechia Gdansk

Selain itu, ada juga pemain timnas Afganistan, yakni Farshad Noor.

Rashid sendiri memiliki beban ekspetasi yang cukup tinggi dari para Bobotoh.

Pasalnya, dua pendahulunya itu tak menampilkan permainan yang cukup memuaskan.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, sendiri cukup yakin Rashid bisa menjawab ekspetasi Bobotoh.

"Persib adalah klub besar dengan suporter yang fantastis," kata Robert dikutip dari laman resmi klub, Kamis (17/6/2021).

"Maka dari itu, pemain yang bergabung harus bisa mengatasi ekspektasi tersebut."

"Kami percaya, Rashid bisa memenuhi ekspektasi itu," pungkasnya.

Baca Juga: Susul Marc Klok, Alfat Fathier Sampaikan Perpisahan pada Persija Jakarta

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : persib.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.