Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Marc Klok mengikuti latihan perdana bareng skuat Persib, hanya dua bulan setelah mengalahkan mereka di Piala Menpora 2021.
Gelandang naturalisasi asal Belanda, Marc Klok, baru saja menjalani hari pertama sebagai pemain baru di Persib Bandung.
Marc Klok resmi mencicipi sesi latihan perdana bareng skuat Persib Bandung pada Jumat (2/7/2021).
Momen tersebut terjadi hanya dua bulan sejak Marc Klok mengalahkan rekan-rekan barunya di Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Angelo Alessio Anggap Penundaan Liga 1 2021 Malah Menguntungkan Persija
Klok memang mengambil keputusan berani dengan menyeberang dari Persija Jakarta menuju Persib, yang merupakan musuh bebuyutan.
Dalam dua leg final Piala Menpora 2021, 22 dan 25 April 2021, Klok masih mengenakan seragam kebesaran Persija.
Saat itu, Klok tampil spartan sebagai gelandang bertahan Macan Kemayoran, menguasai lini tengah dan berduel dengan Febri Hariyadi cs.
Baca Juga: Sudah Bisa Bela Timnas Indonesia Kembali, PSSI Punya Pesan Khusus untuk Ezra Walian
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Persib.co.id |