Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Heboh Istri Marc Klok Protes PPKM Darurat dan Tolak Vaksinasi di Indonesia

Najmul Ula - Sabtu, 3 Juli 2021 | 19:46 WIB
Momen unik terekam saat Marc Klok memprediksi secara tepat PSM Makassar melengkapi peserta di grup B Piala Menpora 2021 bersama Persija Jakarta.
YOUTUBE.COM/LIGA1MATCH
Momen unik terekam saat Marc Klok memprediksi secara tepat PSM Makassar melengkapi peserta di grup B Piala Menpora 2021 bersama Persija Jakarta.

BOLANAS.COM - Istri Marc Klok mengunggah pesan bernada protes terhadap kebijakan PPKM Darurat dan vaksinasi di Indonesia.

Istri Marc Klok, Cacharel Klok, mengeluhkan pembatasan kegiatan akibat pandemi Covid-19 di Indonesia.

Cacharel Klok diketahui telah berada di Bandung untuk mengikuti suaminya yang menjadi pemain baru di Persib Bandung.

Pandemi Covid-19 yang terus melonjak di Indonesia memang membuat pemerintah menerapkan kebijakan PPKM Darurat.

Baca Juga: Soal Boaz Solossa, Legenda Persipura: Jangan Gantung Pemain karena Indisipliner!

PPKM Darurat itu akan diberlakukan di Jawa dan Bali pada 3 Juli hinga 20 Juli mendatang.

Cacharel Klok pun mengeluhkan pembatasan kegiatan yang turut berdampak bagi dirinya tersebut.

"Dimulai hari ini, kami kembali menjalani lockdown ketat," tulis Cacherel di Instagram Story (3/7/2021).

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Sebenarnya Sudah Tentukan Pilihan Karier, Sang Agen Rahasiakan Klub Baru?

Cacharel terang-terangan merasa terganggu dengan kebijakan ketat yang tak bisa membuatnya pergi ke kediamannya di Bali.

"Hal yang paling mengganggu saya adalah bahwa pemerintah menerapkan pembatasan ekstra: Anda tidak bisa menempuh perjalanan jika belum vaksinasi," keluhnya.

Dalam unggahan tersebut, Cacharel menyatakan diri sebagai pihak yang menentang vaksinasi.

"Saat ini saya dan keluarga tidak boleh terbang ke Bali atau ke Belanda karena saya tidak mau disuntik vaksin," terangnya.

Unggahan Istri Marc Klok, Cacherel Klok, yang memprotes kebijakan PPKM Darurat di Indonesia (3/7/2021).
Bolanas.com
Unggahan Istri Marc Klok, Cacherel Klok, yang memprotes kebijakan PPKM Darurat di Indonesia (3/7/2021).

"Demi Tuhan, biarkan orang berpegang pada keyakinannya (tidak mau vaksin), saya merasa kebebasan memilih saya diinterupsi."

"Saya kenal banyak orang yang tetap terkena Covid-19 setelah mendapat vaksin!"

Pada unggahan berikutnya, Cacharel bahkan menyebut pelarangan masuk menuju sebuah pantai di Bali sebagai "kebodohan".

Unggahan Cacherel di atas mendapat tanggapan negatif di Twitter dalam unggahan akun @SupirPete2.

"Ini juga ikut jadi WNI? atau cuma suaminya? kalo masih belum WNI ya tinggal pulkam saja lah daripada bikin ribet di Indonesia," tulis @SupirPete2 (3/7/2021).

Cuitan tersebut telah mendapat 35 retweet dan 34 like hingga berita ini ditulis.

Cacherel Klok sedianya dapat menyaksikan debut sang suami bersama Persib Bandung pada 10 Juli mendatang.

Namun, pandemi Covid-19 telah membuat sepak mula Liga 1 2021 tertunda.

Marc Klok bahkan hanya sempat sekali mengikuti sesi latihan bareng skuat Persib Bandung, yaitu pada Jumat (2/7/2021).

Baca Juga: Saingi Koneksi Belanda di Persib, Arema FC Segera Tuntaskan Revolusi Portugal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.