Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Teja Paku Alam berpotensi mengenakan topeng pelindung seperti yang dipakai Antonio Rudiger.
Penjaga gawang Persib Bandung, Teja Paku Alam, perlahan pulih dari cedera patah tulang hidung.
Cedera patah tulang hidung tersebut didapat Teja Paku Alam saat bermain dalam laga internal Persib Bandung, Sabtu (19/6/2021).
Saat itu, Teja Paku Alam berbenturan dengan bek kiri Persib Bandung, Ardi Idrus.
Baca Juga: Resmi, Persis Solo Akhirnya Perkenalkan Fabiano Beltrame
Dokter tim Persib Raffi Ghani mengungkap Teja sampai mengalami pendarahan dan muntah-muntah saat dibawa ke rumah sakit.
Kiper berusia 27 tahun itu terpaksa melewatkan tiga pekan sesi latihan di ruang perawatan.
Belakangan, Raffi Ghani menyatakan Teja siap berlatih kembali.
Baca Juga: Boaz Solossa Pernah Tinggalkan Persipura menuju Borneo FC, Kini Terulang Lagi?
"Kondisi Teja saat ini baik," ucap Raffi dikutip dari Kompas.com (8/7/2021).
"Tinggal menunggu latihan bersama, sekarang masih latihan mandiri," terangnya.
Skuat Persib Bandung memang sedang tak berlatih bersama akibat kebijakan PPKM Darurat.
Pelatih Robert Alberts memutuskan menggelar program latihan mandiri di kediaman masing-masing pemain.
Teja sendiri berpotensi menggunakan topeng pelindung seperti yang dikenakan bek Jerman, Antonio Rudiger.
Antonio Rudiger terpaksa mengenakan topeng lantaran mengalami cedera wajah pada laga final Liga Champions 2020/21.
Di Indonesia, topeng semacam itu juga pernah dipakai kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa.
Raffi Ghani menuturkan, Teja bisa saja memakai topeng semacam itu, bergantung pada kondisi yang bersangkutan.
"Untuk penyembuhan sudah baik, tetapi masih menghindari adanya jejas di tempat yang sama," tuturnya.
"Sampai saat ini belum (diputuskan memakai topeng), kita lihat nanti," tandasnya.
Tanpa Teja Paku Alam, Persib hanya memiliki Made Wirawan sebagai kiper senior.
Robert Alberts sempat memanggil M Nathsir yang lama cedera dan kiper muda Aqil Savik pada Piala Walikota Solo 2021 lalu.
Baca Juga: Raffi Ahmad dan Atta Halilintar Caplok Klub Liga 2, Pelatih Persib Ingatkan Satu Hal
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | Kompas.com |