Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tampil 90 Menit, Asnawi Mangkualam Bawa Ansan Greeners Menang

Unggul Tan Ngasorake - Senin, 12 Juli 2021 | 19:33 WIB
 Asnawi Mangkualam mencatatkan debut untuk Ansan Greeners pada laga melawan Yangpyeong FC pada putaran kedua Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021).
TWITTER.COM/KLEAGUEUNITED
Asnawi Mangkualam mencatatkan debut untuk Ansan Greeners pada laga melawan Yangpyeong FC pada putaran kedua Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021).

BOLANAS.COM - Bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, tampil 90 menit saat Ansan Greeners menang atas Gyeongnam di lanjutan K-League 2, Senin (12/7/2021).

Asnawi Mangkualam akhirnya kembali tampil bersama Ansan Greeners dalam lanjutan K-League 2.

Bermain di kandang sendiri, Ansan Greeners harus berhadapan dengan Gyeongnam di pekan ke-20 K-League 2.

Ini adalah penampilan pertama Asnawi Mangkualam setelah sempat absen selama dua bulan lebih.

Sebelumnya, Asnawi Mangkualam terpaksa absen dari Ansan Greeners karena menderita cedera hamstring.

Baca Juga: Superior di Liga Malaysia, Klub Syahrian Abimanyu Jadi Pesakitan di Liga Champions Asia

Selain itu, Asnawi juga sempat meninggalkan Ansan Greeners untuk membela timnas Indonesia.

Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik, sebelumnya sempat mengeluhkan kondisi Asnawi.

Kim Gil-sik menilai kondisi Asnawi menurun usai pulang dari timnas Indonesia.

Akibatnya Kim Gil-sik pun memilih memarkir Asnawi saat berhadapan dengan Seoul E-Land, pada Senin (5/7/2021) lalu.

"Asnawi baru isolasi mandiri selama 14 hari, saya tidak mau memasukkannya ke daftar cadangan hari ini," ujar Kim Gil-sik dikutip dari Sports-G (5/7/2021).

"Tapi dia punya kemauan kuat," imbuhnya.

Asnawi pun mendapat kesempatan tampil saat Ansan Greeners melawan Gyeongnam.

Baca Juga: Pelatih Lokal Tersisih, Liga 1 2021 Kembali Didominasi Wajah Asing

Pada laga ini Asnawi dipercaya untuk tampil penuh selama 90 menit.

Ansan Greeners sendiri berhasil memenangkan laga ini dengan skor 3-1.

Tiga gol Ansan Greeners dicetak oleh Kim Ryun-do (38'), Choi Geon-joo (54'), dan Song Jooho (59').

Sementara itu gol tunggal Gyeongam dicetak oleh Willian Da Silva Barbosa pada menit ke-73.

Kemenangan ini membuat Ansan Greeners kini berada di peringkat ke-6 K-League 2 dengan raihan28 poin .

Selanjutnya, Ansan Greeners dijadwalkan akan menghadapi Busan IPark pada Sabtu (17/7/2021).

Baca Juga: Baru Datang, Eks Timnas Portugal Langsung Dapat Tantangan dari Presiden Arema FC

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : sports-g.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.