Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PSSI akhirnya angkat bicara mengenai rencana drawing ulang Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) berencana mengulang drawing Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Rencana ini tak terlepas dari keputusan Korea Utara yang mengundurkan diri.
Korea Utara memang memutuskan untuk mundur dari Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 karena alasan pandemi Covid-19.
Mundurnya Korea Utara pun langsung menimbulkan masalah baru.
Baca Juga: Ikuti Jejak PSS Sleman, Dewa United Kebut Pembangunan Pusat Latihan
Pasalnya, Grup K hanya dihuni oleh dua tim, yakni Jepang dan Kamboja.
Menghindari ketimpangan, AFC pun berniat melakukan drawing ulang.
Kondisi ini pun berimbas kepada grup G yang dihuni oleh timnas Indonesia.
Grup G sendiri dihuni oleh timnas Indonesia, Australia, China dan Brunei Darussalam.
Timnas Indonesia sendiri tak akan ikut dalam drawing ulang tersebut.
Pasalnya, Indonesia berstatus sebagai tuan rumah.
Sementara itu, Australia juga tak akan ikut drawing karena merupakan tim unggulan pertama.
Baca Juga: Pujian Spesial dari Bagas Kaffa untuk Bagus Kahfi Usai Jalani Debut di Jong Utrecht
Itu artinya hanya China dan Brunei Darussalam yang kemungkinan akan berpindah grup.
Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, pun angkat bicara.
"PSSI tidak ada masalah meski harus dilakukan drawing ulang yang bisa saja melawan tim yang berbeda di grup G," kata Yunus Nusi dikutip dari laman resmi PSSI, Sabtu (31/7/2021).
Yunus Nusi pun menegaskan bahwa Indonesia bertekad untuk menjadi tuan rumah yang baik.
"Kami siap melawan siapapun dan PSSI bertekad menjadi tuan rumah yang baik pada ajang Kualifikasi AFC U-23 2022 ini," ungkap Yunus Nusi.
Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 sendiri rencananya akan berlangsung 27-31 Oktober 2021 mendatang.
Sementara itu, Piala Asia U-23 2022 rencananya akan dihelat di Uzbekistan.
Baca Juga: Kecelakaan, Pemain Keturunan Indonesia Noah Gesser Meninggal Dunia
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | PSSI.org |