Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Ucapkan Selamat atas Medali Emas Greysia/Apriyani, Netizen Sindir Prestasi Sepak Bola Indonesia

Najmul Ula - Senin, 2 Agustus 2021 | 14:51 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, memenangi pertandingan semifinal Olimpiade Tokyo 2020 atas Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan) di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Sabtu (31/7/2021).
NOC INDONESIA
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, memenangi pertandingan semifinal Olimpiade Tokyo 2020 atas Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan) di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Sabtu (31/7/2021).

BOLANAS.COM - PSSI justru mendapat sindiran saat menyelamati raihan emas Greysia Polii/Apriani Rahayu di Olimpiade 2020.

Ucapan raihan medali emas untuk Indonesia di Olimpiade 2020 dari cabang bulutangkis berbuah bumerang bagi PSSI.

Indonesia memang baru memastikan medali emas berkat prestasi gemilang Greysia Polii/Apriyani Rahayu di cabang bulutangkis.

Berbeda dengan sepak bola, bulutangkis memang olahraga yang rutin memberikan prestasi bagi Indonesia di ajang internasional.

Baca Juga: Bakal Jadi Pemain Kedua yang Dikirim Shin Tae-yong ke Korea, Bek Timnas U-19: Semoga Ada Tawaran

Greysia Polii/Apriyani Rahayu memenangkan laga perebutan medali emas kontra wakil Tiongkok, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, Senin (2/8/2021) siang ini.

Pada laga itu, Greysia/Apriyani menang dominan dengan skor 21-19, 21-19 hanya dalam tempo 55 menit.

Persembahan Greysia/Apryani tersebut menjadi satu-satunya medali emas dari cabang bulutangkis yang diraih Indonesia di Olimpiade 2020.

Baca Juga: PT LIB Sudah Siapkan 'Semuanya' untuk Liga 1, Tinggal Tunggu Sinyal Pemerintah

Selain itu, Greysia/Apriyani juga menjadi ganda putri Indonesia pertama dalam sejarah yang memenangi medali emas olimpiade.

Prestasi duet asal Manado dan Konawe itu disambut meriah oleh publik Indonesia di media sosial.

PSSI tak mau kalah dengan ikut memberi ucapan selamat melalui Instagram.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSSI (@pssi)

"Sejarah tercipta, emas pertama untuk ganda putri Indonesia sepanjang sejarah olimpiade!" tulis PSSI (2/8/2021).

"Selamat, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu! Terima kasih atas usaha dan perjuangannya, Indonesia bangga!"

Sayangnya, ucapan tersebut justru mendapat respons negatif dari warganet.

Sejumlah respons di kolom komentar menyoroti ketidakmampuan sepak bola Indonesia memberi prestasi serupa.

Timnas Indonesia tercatat tak pernah memenangi trofi di level senior sejak SEA Games 1991.

Berikut sejumlah komentar menyindir di kolom Instagram PSSI. 

"Sepak bola kapan? (emoji sedih)," tulis @_imamsuryafathur.

"@pssi mana bisa begitu wkwk," timpal @kiki.baihaky.

"Kasian cuma bisa ngucapin heuheuheuheu," tandas @ferdyfirmansyah_13.

PSSI saat ini juga mendapat sorotan lantaran ketidakmampuan menggelar Liga 1 dan Liga 2 di tengah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Persija Sudah Melamar, Semen Padang Hanya Mau Jual Wonderkid 19 Tahun ke Klub Eropa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.