Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rencana Kick-off 20 Agustus, PSSI: Liga 1 2021 Digelar Tanpa Penonton

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 3 Agustus 2021 | 19:35 WIB
Pertandingan Grup D Piala Menpora 2021 antara Periraja Banda Aceh Vs Persita Tangerang, Rabu (24/3/2021)
Bolanas/Nungki Fauzi
Pertandingan Grup D Piala Menpora 2021 antara Periraja Banda Aceh Vs Persita Tangerang, Rabu (24/3/2021)

BOLANAS.COM - PSSI memastikan bahwa Liga 1 2021-2022 rencananya akan tetap digelar sesuai rencana pada 20 Agustus mendatang.

PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) baru saja mengadakan pertemuan dengan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) pada Selasa (3/8/2021).

Usai pertemuan tersebut, PSSI memberi kejelasan terkait nasib Liga 1 2021-2022.

Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, memastikan Liga 1 2021-2022 akan digelar sesuai rencana.

Itu artinya Liga 1 2021-2021 akan bergulir pada 20 Agustus mendatang.

Baca Juga: Jadwal Mepet, PSSI Beberkan Alasan Kenapa Liga 1 2021 Harus Segera Bergulir

Yunus Nusi menyebut bahwa rencana tersebut sudah dikonsultasikan dengan Polri dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali.

"PSSI sudah mempertimbangkan banyak hal terkait kapan Liga 1 2021-2022 harus bergulir," kata Yunus Nusi dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (3/8/2021).

"Kami masih konsisten pada tanggal 20 Agustus Liga 1 akan bergulir," tambahnya.

Lebih lanjut, Yunus Nusi membeberkan alasan mengapa Liga 1 harus segera bergulir kembali.

"PSSI harus menjalankan kompetisi karena bisa berpengaruh terhadap penilaian FIFA, AFC, dan AFF terhadap kami."

"Apalagi kami juga akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20, play-off Kualifikasi Piala Asia 2022 dan Kualifikasi Piala AFC U-23," tutur Yunus Nusi.

Dalam keterang resminya, PSSI menyebut bahwa series pertama Liga 1 akan digelar di zona hijau.

Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media seusai melepas timnas U-19 Indonesia ke Spanyol di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, 26 Desember 2020.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media seusai melepas timnas U-19 Indonesia ke Spanyol di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, 26 Desember 2020.

Baca Juga: BREAKING NEWS - PSSI Sebut Liga 1 2021 akan Digelar 20 Agustus

Namun, PSSI tak menyebutkan kota mana yang akan ditunjuk menjadi lokasi series pertama Liga 1.

Akan tetapi, PSSI memastikan saat bergulir nanti Liga 1 tak akan dihadiri oleh penonton.

"Tentu kompetisi sementara akan tanpa penonton," ungkap Yunus Nusi.

Meski begitu, PSSI tak menutup kemungkinan apabila saat pertengahan musim nanti penonton boleh hadir ke stadion.

Untuk itu, PSSI akan terus memantau situasi pandemi Covid-19 di Indonesia.

"Kita lihat perkembangan ke depan apakah bisa dengan penonton dengan kapasitas tertentu atau tidak," ujarnya.

PSSI sendiri dalam waktu dekat ini berencana menggelar pertemuan dengan perwakilan klub Liga 1.

"Untuk itu dalam waktu dekat kami akan menggelar pertemuan virtual dengan seluruh perwakilan klub Liga 1," pungkasnya.

Baca Juga: Gerak Cepat, Bali United Segera Umumkan Pengganti Diego Assis

 

 p

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.