Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dipastikan batal kembali ke Indonesia pada pekan ini.
Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.
Pada awalnya Shin Tae-yong dijadwalkan akan kembali ke Indonesia pada 9 Agustus 2021.
Namun, rencana tersebut kini terpaksa ditunda.
Pasalnya, Shin Tae-yong masuk tracking pemerintah Korea Selatan karena melakukan kontak dengan pasien Covid-19.
Baca Juga: Satu Lagi Anak Didik Shin Tae-yong yang Resmi Gabung Klub Eropa
Akibatnya, Shin Tae-yong kini diwajibkan menjalani karantina.
Yunus Nusi mengatakan Shin Tae-yong sudah melaporkan hal ini kepada PSSI.
"Shin Tae-yong terkena tracking pemerintah Korea Selatan pada awal pekan ini," kata Yunus Nusi dikutip dari laman resmi PSSI, Jumat (6/8/2021).
Kejadian itu sendiri bermula saat Shin Tae-yong makan bersama dengan rekannya.
Hanya berselang beberapa hari, rekan Shin Tae-yong tersebut dinyatakan positif Covid-19.
Dinilai melakukan kontak, Shin Tae-yong pun masuk ke dalam tracking pemerintah Korea Selatan.
"Jadi ceritanya dia makan di sebuah tempat bersama teman-temannya," tutur Yunus Nusi.
Baca Juga: Latihan Perdana Akhir Pekan Ini, Persib Dipastikan Kehilangan 3 Pemain
"Beberapa hari kemudian temannya positif covid-19."
"Aturan ketat tentang protokol kesehatan dan tracking covid-19 dari pemerintah Korea Selatan membuat dirinya harus menjalani karantina disana," imbuhnya.
Pelatih berusia 52 tahun itu pun meminta maaf kepada PSSI karena tak bisa kembali tepat waktu.
"Shin Tae-yong menyampaikan permohonan maaf kepada PSSI terkait kejadian ini," ungkap Yunus Nusi.
Kini Shin Tae-yong harus menjalani karantina mandiri selama delapan hari.
Setelah itu, Shin Tae-yong harus menjalani sejumlah tes kesehatan sebelum kembali ke Indonesia.
Shin Tae-yong diperkirakan baru akan tiba di Indonesia pada pekan ketiga bulan Agustus.
Momen ini menjadi kali kedua Shin Tae-yong harus menunda kepulangannya ke Indonesia.
Sebelumnya, Shin Tae-yong juga batal pulang ke Indonesia pada 6 Agustus 2021 lalu.
Saat itu Shin Tae-yong beralasan harus menerima vaksin terlebih dahulu sebelum kembali ke Indonesia.
Baca Juga: Sah, BRI Dipastikan akan Jadi Sponsor Utama Liga 1 2021-2022
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | PSSI.org |