Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sambut Liga 1 2021-2022, Dua Klub Resmi Rilis Jersey Terbaru

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 8 Agustus 2021 | 06:00 WIB
PT LIB memberikan kode bahwa akan ada pergantian sponsor untuk Liga 1
Instagram PT LIB
PT LIB memberikan kode bahwa akan ada pergantian sponsor untuk Liga 1

BOLANAS.COM - Menyambut bergulirnya Liga 1 2021-2021, dua klub langsung memperkenalkan jersey baru mereka untuk musim ini.

Liga 1 2021 dipastikan akan kembali bergulir pada 20 Agustus mendatang.

Kepastian tersebut didapat setelah PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) mendapat lampu hijau dari pemerintah.

Kabar kembalinya Liga 1 pun langsung disambut gembira oleh semua klub peserta.

Menjelang bergulirnya Liga 1, dua klub langsung memperkenalkan jersey anyar mereka untuk musim ini.

Baca Juga: Izinkan Liga 1 Bergulir, Menpora Tegaskan Ada 1 Hal yang Wajib Dipatuhi Klub

PSS Sleman menjadi klub pertama yang memperkenalkan jersey anyar mereka.

Musim ini jersey kandang PSS Sleman masih didominasi dengan warna hijau.

Sedangkan untuk jersey tandang akan memiliki warna dasar putih.

Manager Buisness Store PSS, Rangga Rudwino, mengatakan bahwa jersey baru ini langsung diminati banyak penggemar.

"Respons Sleman fans terhadap jersey terbaru ini sangat bagus sekali dan banyak diminati khususnya di penjualan onlin," kata Rangga, dikutip dari laman resmi klub, Kamis (5/8/2021).

"Sekarang tinggal beberapa item saja yang tersisa. Lalu, karena ini masih PPKM kami fokuskan dulu pada penjualan online," imbuhnya.

Selain PSS, adal juga Borneo FC yang resmi memperkenalkan jersey baru mereka.

Baca Juga: Sedang Urus Visa, Egy Maulana Vikri Tepis Isu Gabung Klub Liga 1

Oranye masih menjadi warna utama jersey kandang Borneo FC musim ini.

Sedangkan putih dipilih untuk menjadi warna jersey tandang tim berjuluk Pesut Etam itu.

Presiden Borneo FC, Nabil Husein, menyebut pihaknya ingin mengusung semangat baru dengan kehadiran jersey baru ini.

"Kami mengusung semangat baru di sini (corak jersey)," kata Nabil Husein dilansir dari laman resmi klub.

Nabil Husein pun mengungkapkan ada makna khusus dibalik jersey kandang musim ini.

"Corak loreng/stripes di jersey home Borneo FC 2021 merupakan hasil inspirasi dari jersey third Borneo FC tahun 2016," tutur Nabil.

Borneo FC meluncurkan jersey baru untuk kompetisi musim 2021
INSTAGRAM/BORNEOFC.ID
Borneo FC meluncurkan jersey baru untuk kompetisi musim 2021

"Tema yang diangkat kala itu adalah semangat corsa. Semangat itu tertanam di benak seluruh skuat Pesut Etam."

"Membuat para pemain lebih gagah berani ketika bermain, dengan mengenakan pakaian tempur loreng hitam itu," imbuhnya.

Nabil sendiri berharap Borneo FC dapat meraih prestasi terbaik musim ini.

Baca Juga: Jelang Liga 1 2021, Persipura Berburu Pemain Asing Anyar

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Borneofc.id,pssleman.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.