Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Drama Unggahan Liga 1 Dihapus Polri, PT LIB Nyatakan Izin Keramaian Sudah 'Aman'

Najmul Ula - Selasa, 17 Agustus 2021 | 09:33 WIB
Direktur Utama PT LIB, Ir. Akhmad Hadian Lukita MBA, QWP dan Direktur Operasional, Irjen Pol (P) Drs. Sudjarno kembali berkoordinasi dengan Asisten Operasi (Asops) Kapolri, Irjen. Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si.
Liga Indonesia Baru
Direktur Utama PT LIB, Ir. Akhmad Hadian Lukita MBA, QWP dan Direktur Operasional, Irjen Pol (P) Drs. Sudjarno kembali berkoordinasi dengan Asisten Operasi (Asops) Kapolri, Irjen. Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si.

BOLANAS.COM - PT LIB memastikan Liga 1 2021/22 bisa bergulir walau Polri menghapus unggahan izin di media sosial.

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, memberi kabar terbaru soal izin Liga 1 2021/22.

Kompetisi Liga 1 2021/22 dikhawatirkan belum bisa bergulir setelah drama yang terjadi di media sosial Polri.

Pada Senin (16/8/2021) siang, akun media sosial Polri terpantau mengunggah pengumuman izin untuk Liga 1 2021/22.

Baca Juga: FIFA Longgarkan Aturan Naturalisasi, Saddil Ramdani Tetap Tak Bisa Bela Timnas Malaysia

"Polri telah resmi mengeluarkan izin keramaian untuk Liga 1 musim 2021/22 yang akan digelar 27 Agustus mendatang," demikian pernyataan @divisihumaspolri.

"Terkait perizinan untuk Liga 1 dan Liga 2 ini Polri tidak mengeluarkan surat izin tertulis lagi."

"Karena telah dikeluarkan surat izin keramaian nomor 1609 tanggal 25 Mei 2021 yang telah ditandatangani langsung oleh Kaplri Listyo Sigit Prabowo."

Baca Juga: Gelar TC di Turki, Rans Cilegon FC Dijadwalkan Uji Coba Lawan Klub Mesut Ozil

Belakangan, unggahan di Instagram itu hilang atau dihapus pada Senin (16/8/2021) pukul 14.30 WIB.

Publik Indonesia kini waswas lantaran pembatalan Liga 1 hanya beberapa hari jelang kick off terancam terulang.

Namun, tidak demikian halnya dengan Dirut PT LIB Akhmad Hadian Lukita.

Lukita menegaskan izin Liga 1 2021/22 sudah "aman" dikantongi.

Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, berduel dengan bek PSM Makassar Erwin Gutawa pada leg kedua semifinal Piala Menpora 2021.
LIGAINDONESIABARU.COM
Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, berduel dengan bek PSM Makassar Erwin Gutawa pada leg kedua semifinal Piala Menpora 2021.

"Insyaallah aman karena komunikasi kami jalan terus," ucap Lukita dikutip dari BolaSport.com (17/8/2021).

Lukita sekali lagi menegaskan "tidak ada masalah" mengenai perizinan Liga 1 2021/22.

"Komunikasi kami tidak ada masalah, apa mungkin mereka akan menggantikan informasi terbaru atau tidak," tuturnya.

"Saya juga tidak tahu kalau nanti ada informasi lebih valid lagi, tapi sejauh ini ya tidak ada masalah," tandasnya.

Mengacu pada preseden perizinan Liga 1, ada kemungkinan unggahan di atas dihapus lantaran belum ada seremoni penyerahan izin.

Pada 31 Mei 2021 silam, Kapolri Listyo Sigit Prabowo menyerahkan langsung surat izin kepada Menpora Zainudin Amali.

Adapun Liga 1 2021/22 direncanakan melangsungkan kick off pada 27 Agustus mendatang.

Baca Juga: Andi Darussalam Meninggal Dunia, Pernah Jadi Sosok Kontroversi di Piala AFF 2010

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.