Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anak Asuhnya Dipermalukan, Pelatih Daejeon Citizen Geram dengan Asnawi

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 24 Agustus 2021 | 12:20 WIB
 Asnawi Mangkualam mencatatkan debut untuk Ansan Greeners pada laga melawan Yangpyeong FC pada putaran kedua Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021).
TWITTER.COM/KLEAGUEUNITED
Asnawi Mangkualam mencatatkan debut untuk Ansan Greeners pada laga melawan Yangpyeong FC pada putaran kedua Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021).

BOLANAS.COM - Pelatih Daejeon Citizen, Lee Min-sung, rupanya memendam rasa kesal terhadap bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam.

Selama empat bulan ini rupanya Asnawi Mangkualam membuat Lee Ming-sung merasa gusar.

Lee Min-sung mengaku masih merasa kesal terhadap Asnawi Mangkualam.

Kekesalan Lee Min-sung ini bermula dari pertandingan antara Ansan Greeners Vs Daejeon Citizen pada 24 April 2021 lalu.

Pada laga itu, Daejeon Citizen harus mengakui keunggulan Ansan Greeners dengan skor 1-0.

Baca Juga: Cuma Rilis 3 Jadwal Pertandingan, Ini Penjelasan PT LIB soal Pekan Perdana Liga 1

Asnawi Mangkualam menjadi aktor penting dibalik kemenangan Ansan Greeners di laga itu.

Pemain berusia 21 tahun itu sukses melewati bek Daejeon Citizen, Seo Young-jae, sebelum akhirnya mengirimkan umpan kepada Sim Jae-min dan berbuah menjadi gol.

Aksi overlap Asnawi yang berhasil melewati Seo Young-jae itu rupanya membuat Lee Min-sung kesal.

Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : Youtube.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.