Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Vietnam dikhawatirkan tak bisa berbicara banyak di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Media Vietnam, VN Express, terlihat ragu dengan persiapan tim nasional-nya sendiri.
Timnas Vietnam akan memulai perjalanan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada pekan depan.
Pasukan yang dilatih Park Hang-seo itu bakal berduel dengan Arab Saudi (3/9/2021) dan Australia (7/9/2021).
Baca Juga: Liga 1 2021/22 - Problem Lisensi, Bali United Tak Pekerjakan Teco sebagai Pelatih Kepala
Vietnam memang tergabung dengan negara-negara besar Asia pada babak ini.
Tergabung di Grup B, Vietnam tergabung bersama Australia, Arab Saudi, Tiongkok, Jepang, dan Oman.
Namun, persiapan Vietnam amat terganggu akibat situasi pandemi Covid-19 di negeri itu.
Baca Juga: Persib Belum Ada Jadwal, Robert Alberts Sudah Siapkan Starting XI Terbaik
Kompetisi V-League 2021 telah dibatalkan, yang membuat Nguyen Quang Hai dan kawan-kawan tak memiliki bekal bertanding.
Selain itu, isu karantina di Vietnam juga membuat skuat asuhan Park Hang-seo tak bisa menggelar uji coba internasional.
Persiapan buruk itu mendapat sorotan dari media terbesar Vietnam, VN Express.
"Tanpa uji coba internasional, sangat sulit bagi Vietnam untuk meningkatkan level sebelum babak akhir kualifikasi piala dunia," tulis VN Express (26/8/2021).
"Sejak awal Agustus, tim hanya berlatih tanpa bertanding selain melawan tim U-22, yang tidak membawa banyak perkembangan."
VN Express menyoroti langkah federasi Vietnam (VFF) yang tak mengirim skuat Paman Ho ke luar negeri.
"Sebagai contoh, pergi ke Jepang bukanlah ide buruk," tulis VN Express.
"Stadion di Jepang mengizinkan sejumlah kecil penonton, yang berarti tim bisa mendapat dukungan dari fans Vietnam di sana."
Media itu menambahkan, pertandingan pemanasan sangat penting untuk meraih sukses di ajang resmi.
"Tanpa Asian Games 2018 dan TC di Korea Selatan, kesuksesan tak akan diraih di Piala AFF 2018 dan Piala Asia 2019," pungkasnya.
Sementara itu, timnas Indonesia baru akan bertanding pada Oktober mendatang dalam ajang play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Taiwan.
Pelatih Shin Tae-yong juga baru terbebas dari karantina di Indonesia pada Kamis (27/8/2021).
Baca Juga: Diwarnai Gagal Penalti, Bali United Vs Persik Sama Kuat di Babak Pertama Partai Pembuka Liga 1 2021
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | VN Express |