Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rumor Transfer Liga 1 - Bali United Buka Peluang Rekrut Bek Persis Solo

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 8 September 2021 | 16:09 WIB
Skuat Bali United sedang memberikan sambutan berupa tepuk tangan jelang laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat Bali United sedang memberikan sambutan berupa tepuk tangan jelang laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021.

BOLANAS.COM - Jelang pekan kedua Liga 1 2021/2022, Bali United selangkah lagi mendapatkan bek Persis Solo.

Bali United tampaknya masih belum puas dengan komposisi skuadnya musim ini.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, tampaknya ingin memperkuat lini belakangnya.

Saat ini Bali United diketahui selangkah lagi mendapatkan bek Persis Solo, Reuben Silitonga.

Reuben Silitonga saat ini sedang menjalani masa trial bersama Bali United.

Baca Juga: PT LIB: Liga 2 Baru akan Mulai Bergulir Akhir September 2021

Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Stefano Cugurra.

"Iya, dia (Ruben) sedang trial bersama kami," kata Stefano Cugurra dikutip dari laman resmi klub, Selasa (7/9/2021).

Pelatih yang akrab disapa Teco itu menjelaskan saat ini Reuben masih dipantau.

Teco mengatakan bahwa dirinya mendapat rekomendasi terkait Reuben.

"Kami tim pelatih masih melihat perkembangan dia di latihan dulu," tutur Teco.

"Dia datang dari Persis Solo karena ada rekomendasi dan berpeluang bermain di Liga 1," imbuhnya.

Juru taktik asal Brasil juga sempat memuji Reuben.

Reuben Silitonga (tengah) saat mengikuti latihan Persija di Lapangan Nurhanudin, Yonzikon 14, Srengs
Reuben Silitonga (tengah) saat mengikuti latihan Persija di Lapangan Nurhanudin, Yonzikon 14, Srengs

Baca Juga: Tantang Barito Putera, Sang Supersub Bali United Ingin Samai Torehan Persib

Menurut Teco, Reuben memiliki pengalaman bagus karena pernah bermain di luar negeri.

"Dia punya pengalaman pernah bermain di luar negeri, jadi kami masih melihat perkembangannya dulu dengan tim," ujarnya.

Reuben memang sempat bermain untuk beberapa klub asal Filipina.

Pemain berusia 30 tahun itu tercatat pernah bermain untuk Stallion FC, Pachanga, Loyola FC, dan Global FC.

Selain Reuben, saat ini Bali United juga masih menunggu satu pemain asing baru.

Teco mengatakan pemain asing baru Bali United masih belum bisa datang karena kesulitan masuk Indonesia.

Bali United sendiri dijadwalkan akan menghadapi pekan kedua Liga 1 2021/2022 menghadapi Barito Putera.

Pertandingan tersebut rencananya digelar pada Sabtu (11/9/2021).

Baca Juga: PSSI Akhirnya Beri Respons Keras Terkait Aksi Kungfu Pemain AHHA PS Pati FC

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Baliutd.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.