Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Baik untuk Bali United, Lisensi Pelatih Teco Sudah Diakui AFC

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 14 September 2021 | 13:09 WIB
Manajer Bali United, Stefano Cugurra, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Manajer Bali United, Stefano Cugurra, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021.

BOLANAS.COM -  Bali United kini dipastikan bisa kembali mendaftarkan Stefano Cugurra sebagai pelatih mereka.

Stefano Cugurra dipastikan bisa kembali bernafas lega setelah lisensi pelatihnya diakui oleh AFC.

Seperti diketahui, Stefano Cugurra sebelumnya tak bisa mendampingi Bali United di Liga 1.

Hal ini terjadi setelah lisensi milik Stefano Cugurra dianggap PSSI tak memenuhi syarat.

Liga 1 sendiri musim ini mewajibkan setiap klub memiliki pelatih kepala berlisensi AFC Pro.

Baca Juga: Ketua Umum PSSI Pastikan Pintu Timnas Indonesia Tertutup untuk 2 Pemain AHHA PS Pati

Sementara itu, Stefano Cugurra diketahui mengantongi lisensi ABTF atau lisensi Asosiasi Pelatih Brasil.

Akibat polemik ini, manajemen Bali United sempat mendaftarkan pelatih yang akrab disapa Teco itu sebagai manajer tim.

Hal tersebut dilakukan agar Teco bisa tetap mendampingi tim saat berlaga.

Namun, kini lisensi Teco dikabarkan sudah diakui oleh AFC.

Teco mengatakan dirinya sudah mendapat pengakuan kesetaraan lisensi tersebut berwujud dokumen Recognition of Experience and Current Competence (RECC).

"Setahu saya bahwa AFC sudah kirim surat RECC ke PSSI," kata Teco dikutip dari Kompas.com, Selasa (14/9/2021).

Pelatih asal Brasil itu pun mengaku sudah merasa lega karena bisa kembali bekerja.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, dengan lambang Indofood sebagai sponsor klub.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, dengan lambang Indofood sebagai sponsor klub.

Baca Juga: Lini Depan Persib Masih Mandul, Robert Rene Alberts Pasang Badan

"Saya boleh kerja seperti biasa," ujar eks pelatih Persija Jakarta itu.

"Mungkin lebih jelas bisa tanyakan ke PSSI," imbuhnya.

Sebelumnya, Teco sendiri sempat mempertanyakan regulasi yang diterapkan oleh PSSI.

Pasalnya, Teco mengaku sebelumnya lisensinya tak pernah bermasalah.

“Saya sudah bekerja di banyak negara dengan lisensi yang saya punya dari Brasil," tutur Teco.

"Saya sudah bekerja di timnas U-20 Brasil, Brescia Italia, Korea, Malaysia, Singapura, Thailand tujuh tahun, Arab Saudi dan Amerika Serikat."

“Saya juga sudah di Indonesia 9 tahun dengan tiga klub yang berbeda, Persebaya, Persija, dan Bali United," sambungnya.

Meski begitu, Teco mengaku tetap menghormati keputusan dari PSSI. 

Baca Juga: Dituding Manajer Barito Putera Ucapkan Kata-kata Kasar, Teco Akhirnya Angkat Bicara

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.