Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Persebaya Surabaya mengalami krisi pemain di sektor pertahanan usai dihantam badai cedera dan panggilan timnas Indonesia.
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, harus kembali memutar otak mencari solusi memperbaiki lini pertahanannya.
Seperti diketahui, Persebaya Surabaya mengawali Liga 1 2021/2022 dengan catatan kurang memuaskan.
Dari tiga laga yang sudah dilakoni, Persebaya baru satu kali menang dan dua kali menelan kekalahan.
Parahnya lagi, dari tiga laga tersebut Persebaya kebobolan tujuh gol.
Catatan ini membuat Persebaya menjadi tim dengan pertahanan terburuk di Liga 1 2021/2022 sejauh ini bersama Persiraja Banda Aceh.
Persebaya sendiri memang memulai Liga 1 musim ini dengan kondisi pincang.
Aji Santoso kehilangan Koko Ari dan Satria Tama karena mengalami cedera.
Krisis pemain di lini belakang Persebaya pun tampaknya masih akan berlanjut dalam beberapa pekan ke depan.
Pasalnya, lima pemain Persebaya resmi dipanggil ke pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia.
Empat dari lima pemain tersebut adalah pemain yang berposisi sebagai pemain belakang.
Mereka adalah, Arif Satria, Rachmat Iriawnto, Rizky Ridho dan Ernando Ari.
Baca Juga: Reaksi Wonderkid Persib usai Cetak Brace ke Gawang Bali United
Kondisi ini sendiri memaksa Aji Santoso untuk memutar otak menyusun strategi.
Aji Santoso sendiri masih menunggu penjelasan dari PSSI terkait pemanggilan pemain tersebut.
"Akan kita lihat nanti apa ada perlakuan khusus untuk tim-tim yg dipanggil lebih dari tiga pemain," kata Aji kepada awak media, Sabtu (18/9/2021).
Saat ini Aji mengaku belum mengetahui secara detail mengenai teknis TC timnas Indonesia.
"Kami masih belum tau jadi akan kami lihat seperti apa," ujarnya.
TC timnas Indonesia sendiri rencananya akan berlangsung dari 19-30 September 2021.
Rencananya TC ini untuk mempersiapkan timnas Indonesia menghadapai Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 bulan Oktober mendatang.
Baca Juga: Pelatih PSM Makassar Kritik Cara Shin Tae-yong Tangani Timnas Indonesia
Editor | : | Nungki Nugroho |