Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Striker Persela Lamongan, Ivan Carlos, akhirnya angkat bicara terkait gol kontroversialnya ke gawang Persebaya Surabaya.
Kontroversi kembali terjadi di pekan kedelapan Liga 1 2021/2022.
Kali ini giliran pertandingan Persebaya Surabaya Vs Persela Lamongan yang menjadi sorotan.
Terdapat dua keputusan kontroversial yang diambil oleh wasit Musthofa Umarella.
Insiden pertama terjadi ketika wasit tak mengacuhkan gol yang dicetak Jose Wilkson.
Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Vs Nepal - Shin Tae-yong Dapat Dua Amunisi Tambahan
Berawal dari tendangan bebas yang dilepaskan Jose Wilkson pada menit ke-14.
Tendangan Jose Wilkson tak mampu ditangkap dengan sempurna oleh kiper Persela, Dwi Kuswanto.
Bola yang sempat terlepas bergulir ke arah gawang.
Dalam tayangan ulang terlihat bola sudah melewati garis gawang sebelum berhasil diamankan oleh Dwi Kuswanto.
Namun, wasit tetap tak menganggap kejadian tersebut sebagai gol.
Persela pun langsung melancarkan serangan balik.
Dan akhirnya Ivan Carlos berhasil membawa Persela menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
View this post on Instagram
Akan tetapi, dalam tayangan ulang Ivan Carlos justru terlihat berdiri dalam posisi offside sebelum mencetak gol.
Meski begitu, hakim garis tak mengangkat bendera sebagai tanda offside.
Menanggapi insiden tersebut, Ivan Carlos pun angkat bicara.
Pemain asal Brasil itu mengakui bahwa golnya ke gawang Persebaya seharusnya tidak sah.
"Ya saya dalam posisi offside," kata Ivan Carlos dikutip dari Instagram stories-nya, Jumat (22/10/2021).
Akan tetapi, Ivan menyebut itu adalah kesalahan wasit yang bertugas.
"Itu salah wasit," ujar Ivan Carlos.
Lebih lanjut, Ivan pun mengkritik kinerja wasit di Indonesia yang kerap melakukan kesalahan.
PSSI sendiri beberapa waktu lalu sudah berjanji akan melakukan evaluasi terhadap kinerja wasit.
Baca Juga: Geram dengan Wasit di Laga Persebaya Vs Persela, Aji Santoso Desak Liga 1 Pakai VAR
Editor | : | Nungki Nugroho |