Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Timnas U-23 Indonesia Vs Nepal, Shin Tae-yong Keluhkan Kondisi Lapangan

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 22 Oktober 2021 | 15:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan arahan kepada pemainnya pada laga uji coba melawan Oman jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
PSSI.ORG
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan arahan kepada pemainnya pada laga uji coba melawan Oman jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengeluhkan kondisi lapangan di Stadion Hisor yang akan menjadi venue melawan Nepal U-23.

Timnas U-23 Indonesia dijadwalkan akan kembali menjalani laga uji coba.

Kali ini timnas U-23 Indonesia akan menjajal kekuatan Nepal U-23 pada Jumat (22/10/2021).

Rencananya pertandingan timnas U-23 Vs Nepal U-23 akan digelar di Stadion Hisor, Tajikistan.

Namun, jelang laga tersebut pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, justru merasa gusar.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Vs Nepal - Shin Tae-yong Dapat Dua Amunisi Tambahan

Shin Tae-yong mengeluhkan kondisi lapangan di Stadion Hisor.

Pasalnya, Shin Tae-yong mengatakan banyak debu di lapangan Stadion Hisor.

Shin Tae-yong menilai para pemain akan kesulitan bermain di lapangan yang penuh debu.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.