Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Partai PSM Makassar kontra Tira Persikabo berakhir dengan skor 0-0, terdapat kejadian menarik saat Ciro Alves merubuhkan papan iklan.
Skor kaca mata kembali terjadi di pekan kesembilan Liga 1 2021/22.
PSM Makassar dan Tira Persikabo berbagi satu poin setelah saling jual beli serangan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (26/10/2021).
Kubu PSM dan Tira Persikabo tak bisa mencetak gol meski mendapatkan peluang emas lewat Anco Jansen dan Ciro Alves.
Kedua tim berupaya aktif mendekati kotak penalti lawan dengan mengalirkan bola melalui umpan-umpan pendek.
PSM memiliki Wiljan Pluim untuk mengkreasi dan melayani para striker maupun sayap seperti Anco Jansen, Yakob Sayuri, atau Azka Fauzi.
Sementara itu, Tira Persikabo mengandalkan skill Ciro Alves dan visi Sergei Pushniakov untuk menciptakan peluang.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Australia - Garuda Harus Terkam Kanguru
PSM lebih dulu mengancam gawang lawan berkat upaya Yakob Sayuri yang ditepis Syahrul Trisna, lantas diikuti tembakan melambung Zulkifli Syukur.
Tak ada peluang berarti lagi hingga babak pertama usai.
Persikabo mencuri peluang pada awal babak kedua melalui tendangan bebas yang mampu ditepis Hilman Syah.
Tak berselang lama, Ciro Alves sempat menabrak papan iklan hingga terjatuh saat berusaha melepas umpan silang dari sayap kanan.
View this post on Instagram
PSM kemudian mendapat peluang lewat tendangan geledek Anco Jansen dari dalam kotak penalti yang membuat Syahrul Trisna mematung.
Sayang, peluang terbaik tersebut hanya berakhir membentur mistar gawang.
Sebuah kans mencetak gol sempat didapat Ciro Alves saat Hilman Syah keluar dari sarangnya.
Dari sudut sempit samping kotak penalti, bola kiriman Ciro Alves tidak tepat mengarah ke gawang yang tak dijaga.
Berikutnya giliran Yakob Sayuri yang mengirim bola placing ke sudut kanan gawang Syahrul Trisna.
Sayang, tembakan melengkung tersebut lagi-lagi hanya membentur mistar gawang.
Laga ditutup dengan peluang individu Ciro Alves yang menyamping tipis, hingga membuat pelatih PSM Milomir Seslija memarahi para beknya.
Susunan pemain PSM Makassar vs Tira Persikabo:
PSM Makassar (4-3-3): 97-Hilman Syah; 3-Zulkifli Syukur, 21-Serif Hasic, 15-Hasim Kipuw, 29-Syahrul Mustofa; 8-Sutanto Tan, 80-Willjan Pluim, 14-Bektur Talgat Uulu; 22-Yakob Sayuri, 10-Anco Jansen, 45-Ikhwan Azka Fauzi Wibowo.
Pelatih: Milomir Seslija.
Tira Persikabo (4-2-3-1): 26-Syahrul Trisna; 23-Gilang Ginarsa, 4-Shumeiko Veniamin, 2-Andy Setyo, 5-Roni Beroperay; 69-Manahati Lestusen, 10-Muhammad Guntur Triaji; 7-Ciro Alves, 35-Pushniakou Siarhei, 11-Firza Andika; 27-Talovic Danin.
Pelatih: Igor Kriushenko.
Baca Juga: Babak Baru Elkan Baggott - Diminta Ipswich Town Jangan Bela Timnas Indonesia, Kini Siap Comeback
Editor | : | Nungki Nugroho |