Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, angkat bicara usai gagal lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Mimpi timnas U-23 Indonesia untuk berlaga di Piala Asia U-23 2022 di Uzbekistan dipastikan kandas.
Hal itu terjadi setelah timnas U-23 Indonesia kembali menelan kekalahan saat melawan Australia, pada Jumat (29/10/2021).
Timnas U-23 Indonesia kalah dengan skor tipis 1-0.
Sebelumnya, timnas U-23 Indonesia juga menelan kekalahan 2-3 pada leg pertama lalu.
Baca Juga: Lawan Mantan Tim, Bek Persib Singgung Kelebihan Persipura Jayapura
Hasil ini membuat timnas U-23 Indonesia dipastikan gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2022.
Usai gagal membawa timnas U-23 Indonesia lolos, Shin Tae-yong kembali menyinggung soal regulasi dari Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) yang merugikan timnya.
Sejatinya, timnas U-23 Indonesia tergabung di Grup G bersama Australia, China, dan Brunei Darussalam.
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |