Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bungkam Persela, Robert Rene Alberts Sukses Ukir Rekor Baru Bersama Persib

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 5 November 2021 | 09:08 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021.

BOLANAS.COM - Persib Bandung kembali meraih kemenangan saat berhadapan dengan Persela Lamongan, pada Kamis (4/11/2021).

Persib Bandung kembali meraih hasil positif di pekan kesebelas Liga 1 2021/2022.

Berhadapan dengan Persela Lamongan, Persib Bandung menang dengan skor 3-1.

Tiga gol Persib dicetak oleh Geoffrey Castillion (6'), Erwin Ramdani (20'), dan Mohamed Rashid (32').

Sementara itu, gol tunggal Persela Lamongan dicetak oleh Malik Risaldi pada menit ke-21.

Baca Juga: Jelang Derbi Jawa Timur, Pelatih Persebaya Kirim Pujian untuk Striker Arema FC

Usai laga pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengaku tidak senang karena gagal meraih clean sheet.

"Saya senang dengan dua gol yang kami buat. Tapi tak senang ketika kemasukan gol yang membuat keadaan menjadi 2-1," kata Robert dikutip dari laman resmi klub.

Robert Rene Alberts mengatakan hal ini harus menjadi pembelajaran bagi seluruh pemain.

Pelatih asal Belanda itu berharap para pemain bisa tetap fokus.

"Pelajaran berharga bagi para pemain. Mereka harus segera fokus (setelah cetak gol)," ujarnya.

"Ini tentu akan menjadi bahan diskusi di dalam tim," imbuhnya.

Selain itu, Robert juga menyoroti masalah penyelesaian akhir yang masih buruk.

Aksi penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, saat menghadapi Persipura Jayapura pada pekan ke-10 Liga 1 2021.
LIGA1MATCH
Aksi penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, saat menghadapi Persipura Jayapura pada pekan ke-10 Liga 1 2021.

Baca Juga: Klasemen Liga 1 2021 - Persib Bandung Geser Bhayangkara FC di Puncak

Menurut Robert, Persib seharusnya bisa lebih banyak mencetak gol.

"Sayangnya, kami tak cukup tajam dalam sejumlah peluang bagus yang kami dapatkan," tutur Robert.

"Di situ, kami kembali sedikit kehilangan fokus."

"Saya tidak mengeluh soal ini karena pemain mengalami kelelahan secara fisik dan mental yang mempengaruhi kualitas penampilan pemain," sambungya.

Kemenagan ini sendiri memperpanjang rekor tak terkalahkan Persib.

Selama dilatih Robert, Persib tak terkalahkan dalam 18 laga beruntun.

Catatan apik Robert ini melampaui rekor 17 kemenangan tanpa kekalahan milik Jaya Hartono.

Sebelumnya, Jaya Hartono mencatatkan 17 pertandingan tanpa kalah pada Indonesia Super League (ISL) 200/2009 lalu.

Di tangan Robert, Persib terakhir kali kalah pada tahun 2019 lau saat bertemu Persela Lamongan.

Baca Juga: Persis Solo Umumkan Perekrutan Irfan Bachdim di Bursa Transfer Liga 2 2021

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : persib.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.