Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Komite Wasit PSSI akhirnya resmi mengambil keputusan tegas dengan mengistirahatkan Musthofa Umarella atas keputusan kontroversial di laga Persebaya Surabaya Vs Persela Lamongan.
Nama wasit Musthofa Umarella memang sempat menjadi sorotan beberapa waktu lalu.
Pada pekan kedelapan Liga 1 2021/2020 lalu, Musthofa Umarella bertugas memimpin laga Persebaya Surabaya Vs Persela Lamongan.
Laga itu sendiri sempat menjadi sorotan masyarakat karena dua keputusan kontroversial Musthofa Umarella.
Pertama, Musthofa Umarella tak mengesahkan gol striker Persebaya, Jose Wilkson yang sebenarnya sudah melewati garis gawang.
Baca Juga: Empat Pemain Timnas Indonesia yang Menurut Asnawi Mangkualam Pantas Main di K-League
Keputusan tak kalah kontroversial diambil Musthofa Umarella ketika mengesahkan gol Persela yang dicetak oleh Ivan Carlos.
Padahal, dalam tayangan ulang terlihat jelas bahwa Ivan Carlos berada dalam posisi offside.
Merasa dirugikan, manajemen Persebaya pun melaporkan Musthofa Umarella ke PSSI.
Setelah melakukan evaluasi, Komite Wasit PSSI pun akhirnya mengambil keputusan.
Ketua Komite Wasit PSSI, Ahmad Riyadh, mengumumkan bahwa Musthofa Umarella resmi diistirahatkan.
Musthofa Umarella dilarang untuk mempimpin pertandingan Liga 1 dan Liga 2.
"Wasit Musthofa akan kita istirahatkan. Tidak boleh memimpin pertandingan Liga 1 maupun Liga 2," kata Ahmad Riyadh dikutip dari Kompas.com, Jumat (5/11/2021).
Baca Juga: Terima Pinangan Persis Solo, Ini Alasan Irfan Bachdim Mau Turun Kasta
Menurut Ahmad Riyadh, Musthofa Umarella telah lalai saat bertugas.
"Ada kesalahan yang mendasar saat ia memimpin. Karena itu, kita parkir dulu," ujarnya.
Ahmad Riyadh menjelaskan bahwa keputusan ini diambil setelah meminta keterangan sejumlah pihak.
Akan tetapi, Ahmad Riyadh mengaku tak bisa mengumumkan lebih rinci mengenai durasi hukuman untuk Musthofa Umarella.
"Semua sudah kita pelajari. Dan keputusannya seperti itu," tutur Ahmad.
"Mohon maaf saya tak bisa mengumumkan detailnya, berapa lama wasit ini harus istirahat."
"Yang pasti, keputusan sudah kita ambil," sambungnya.
Lebih lanjut, Ahmad mengatakan bahwa Musthofa Umarella bukan satu-satunya wasit yang dihukum.
Ahmad mengatakan PSSI akan segera merilis nama-nama wasit yang mendapat hukuman.
Baca Juga: Bungkam Persela, Robert Rene Alberts Sukses Ukir Rekor Baru Bersama Persib
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | Kompas.com |