Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Senyum Manis Egy Maulana Vikri, Baru Gabung dan Akan Berpisah Lagi Hingga Semifinal Piala AFF

Najmul Ula - Senin, 15 November 2021 | 09:38 WIB
Trio Asnawi Mangkualam, Egy Maulana Vikri, dan Elkan Baggott dalam sesi gym pribadi di Turki (13/11/2021).
Bolanas.com
Trio Asnawi Mangkualam, Egy Maulana Vikri, dan Elkan Baggott dalam sesi gym pribadi di Turki (13/11/2021).

BOLANAS.COM - Egy Maulana Vikri akan berpamitan selepas laga kontra Afghanistan dan baru akan bergabung lagi jika Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2020.

Winger andalan Indonesia, Egy Maulana Vikri, memperlihatkan senyum cerah dalam sesi latihan terbaru tim Garuda.

Egy Maulana Vikri bergabung tepat waktu dengan skuat timnas Indonesia yang baru tiba di Turki pada Jumat (12/11/2021).

Timnas Indonesia dijadwalkan menjalani dua laga uji coba di Turki, yaitu melawan Afghanistan (16/11/2021) dan Myanmar (25/11/2021).

Baca Juga: Persiapan Mental Jadi Fokus Persib saat Lawan Persija di Liga 1 2021

Namun, Egy hanya akan berpartisipasi dalam laga kontra Afghanistan, yang digelar semasa jeda internasional FIFA.

Klub Egy, FK Senica, memang memberi garis tegas bahwa sang winger hanya dilepas ke timnas Indonesia dalam FIFA Matchday.

"Egy kami lepas hanya saat FIFA Matcday," ucap direktur FK Senica David Balda (10/11/2021).

Baca Juga: Tak Gentar dengan Vietnam dan Malaysia, Ezra Walian Bicara Persiapan Timnas Indonesia Jelang Piala AFF 2020

"Dia bisa ikut AFF setelah 19 Desember, setelah pertandingan terakhir kami (pada ajang Liga Slovakia)," tegasnya.

Dalam video latihan terbaru yang dirilis PSSI, Minggu (14/11/2021), Egy tampak akan menjadi pilihan utama Shin Tae-yong.

Eks pemain Lechia Gdansk itu terlihat bermain rondo (kucing-kucingan) dengan calon pemain utama lainnya, Elkan Baggott, Victor Igbonefo, Ricky Kambuaya, Witan Sulaeman, Pratama Arhan, dan Asnawi Mangkualam.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSSI (@pssi)

Para pemain tersebut merupakan langganan starter timnas Indonesia di era Shin Tae-yong.

Akun Instagram PSSI juga telah mengunggah potret Egy yang sedang tersenyum di sesi latihan timnas Indonesia.

"Senyum Egy di akhir pekan", demikian caption dari PSSI (14/11/2021). 

Senyum Egy tersebut berasal dari rasa gembir bertemu rekan setim dari Indonesia yang terakhir dijumpai bulan lalu.

"Yang pasti sangat senang bisa berkumpul bersama teman-teman di timnas Indonesia," ujar Egy (13/11/2021).

"Kami sudah mulai fokus ke pertandingan uji coba dan harus kerja keras dan disiplin dalam latihan," tandasnya.

Laga timnas Indonesia versus Afghanistan akan digelar pada Selasa (16/11/2021) pukul 21.00 WIB.

Egy Maulana Vikri akan bergabung lagi andai tim Garuda lolos ke babak semifinal Piala AFF 2020.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Egy dan Elkan Cuma Punya Satu Laga untuk Pahami Taktik Shin Tae-yong

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.