Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih Persita Tangerang, Widodo C Putro, menyindir keputusan kontroversial wasit yang menganulir gol dari Harrison Cardoso saat lawan PSIS Semarang, Selasa (7/12/2021).
Persita Tangerang harus menelan kekalahan saat bertemu PSIS Semarang di pekan ke-15 Liga 1 2021/2022.
Bertanding di Stadion Sultan Agung, Bantul, Persita Tangerang menyerang dengan skor tipis 3-2.
Pertandingan ini sendiri sejatinya berjalan sangat menarik.
Aksi saling berbalas gol ditampilkan oleh kedua tim di laga ini.
Tiga gol PSIS Semarang dicetak oleh Jonathan Cantillana (28' dan 36'), dan Bruno Silva pada menit ke-69.
Sementara itu, Persita Tangerang mencetak dua gol balasan melalui Andre Agustiar pada menit ke-46, dan Harrison Cardoso (63').
Laga menarik ini sayangnya tercoreng oleh keputusan kontroversial wasit, Rully Ruslin.
Persita Tangerang sejatinya sempat menyamakan kedudukan melalui Harrison Cardoso pada menit ke-83.
Namun, sayangnya gol tersebut dianulir oleh wasit Rully Ruslin.
Gol itu sendiri bermula dari kemelut di kotak penalti PSIS Semarang.
Mencoba mengamankan bola liar di udara, tangkapan kiper PSIS Semarang, Jandia Eka Putra justru tak sempurna.
Baca Juga: Persija Libas PSM Makassar, Angelo Alessio Sempat Marah-marah di Ruang Ganti
Bola yang lepas dari tangkapan Jandia Ekan Putra langsung ditendang oleh Cardoso dan menjadi gol.
Akan tetapi, Rully Ruslin menganggap sebelum Cardoso mencetak gol ada Nur Hardianto yang menggangu pergerakan Jandia Eka Putra.
Alhasil gol itu pun dianggap tidak sah oleh Rully Ruslin.
Keputusan Rully Ruslin itu pun langsung diprotes oleh Widodo C Putro..
Tak puas dengan kepemimpinan wasit, Widodo C Putro pun meluapkan kekecewaan lewat Instagram pribadinya.
Lihat postingan ini di Instagram
"Ketika kejujuran dikalahkan oleh kepentingan," tulis Widodo C Putro dikutip dari Instagram pribadinya, Selasa (7/12/2021).
Kekalahan ini sendiri membuat Persita digusur Persija Jakarta di peringkat ke-8 klasemen Liga 1 2021/2022
Baca Juga: Krisis Pemain Jelang Lawan Timnas Indonesia, Permintaan Malaysia Akhirnya Dikabulkan AFF
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | instagram.com |