Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia ditahan imbang oleh Vietnam pada babak pertama di Stadion Binshan, Singapura, Rabu (15/12/2021).
Kerugian sudah dialami oleh timnas Indoenesia saat laga ini belum dimulai.
Timnas Indonesia harus kehilangan Ernando Ari yang sejatinya ditunjuk oleh Shin Tae-yong untuk menjadi starter.
Namun, Shin Tae-yong memutuskan untuk menurunkan Nadeo Argawinata karena Ernando Ari mengalami cedera saat pemanasan.
Timnas Indonesia sendiri lebih bermain bertahan di awal-awal laga.
Rapatnya pertahanan timnas Indonesia membuat Vietnam kesulitan menciptakan peluang selama 10 menit pertama.
Peluang pertama Vietnam didapatkan melalui Nguyen Thanh Chung pada menit ke-11.
Namun, tendangan Nguyen Thanh Chung masih belum menemui sasaran.
Memasuki menit ke-19 pertandingan sempat memanas saat Alfeandra Dewangga melanggar pemain Vietnam.
Tak terima anak asuhnya dikasari, Park Hang-seo pun langsung melakukan protes keras dari pinggir lapangan.
Akibat pelanggaran tersebut, Alfeandra Dewangga pun diganjar kartu kuning oleh wasit.
Peluang untuk Vietnam kembali datang pada menit ke-27 lewat Nguyen Quang Hai.
Baca Juga: Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Vietnam - Tanpa Elkan Baggott, Pratama Arhan Starter
Tendangan kaki kiri Nguyen Quang Hai masih tepat ditangkapan Nadeo Argawinata.
Hingga menit ke-35 timnas Indonesia kalah dalam hal penguasaan bola.
Vietnam unggul penguasaan bola dengan 76 persen berbanding 24 persen milik timnas Indonesia.
Park Hang-seo terlihat kembali emosi saat pemain Vietnam dilanggar oleh Asnawi.
Wasit pun sempat terlihat memberikan teguran kepada Park Hang-seo dan asistennya.
Skor imbang 0-0 bertahan hingga akhir babak pertama.
Berikut Daftar Susunan Pemain timnas Inonesia Vs Vietnam:
Timnas Indonesia (4-3-3): 1-Nadeo Argawinata; 14-Asnawi Mangkualam, 19, Fachruddin Aryanto, 5-Rizky Ridho, 28-Alfeandra Dewangga, 12-Pratama Arhan; 13-Rachmat Irianto, 15-Ricky Kambuaya; 25-Irfan Jaya, 8-Witan Sulaeman, 7-Ezra Walian
Cadangan: 11-Victor Igbonefo, 2-Marckho Sandy, 3-Edo Febriansah, 6-Evan Dimas, 18-Kadek Agung, 20-Ramai Rumakiek, 22-Yabes Roni, 24-Ahmad Agung, 29- Hanis Saghara, 27-Dedik Setiawan, 9-Kushedya Hari Yudo
Pelatih: Shin Tae-yong
Vietnam (4-3-3): 23-Nguyen Manh; 3-Ngoc Hai, 4-Bui Tien16, 16- Nguyen Thanh Chung, 17-Vu Van Thanh; 14-Hoang Duc, 11-Tuan Anh, 7-Nguyen Phong Hong; 19-Nguyen Quang Hai, 20-Phan Van Duc, 10-Nguyen Cong Phuong
Cadangan: 1-Bui Tan Truong, 25-Nguyen Van Hoang; 2-Do Duy Manh, 5-Pham Xuan Manh, 8-Tran Minh Vuong, 21-Tran Dinh, 13-Ho Tan Tai, 9-Nguyen Van Toan, 6-Luon Xuang, 27-Le Van Xuan, 18-Ha Duc Chinh, 22-Nguyen Tien Linh
Pelatih: Park Hang-seo
Baca Juga: Kamboja Kalahkan Laos, Suporter Tak Sabar Masuk Stadion Saksikan Vietnam vs Indonesia
Editor | : | Nungki Nugroho |