Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wasit Berlumur Blunder, Dua Desakan Park Hang-seo: Minta Wasit Introspeksi dan Segera Terapkan VAR

Najmul Ula - Jumat, 24 Desember 2021 | 09:33 WIB
Wasit Saoud Ali dalam laga Vietnam vs Thailand (24/12/2021).
Bolanas.com
Wasit Saoud Ali dalam laga Vietnam vs Thailand (24/12/2021).

BOLANAS.COM - Park Hang-seo meminta wasit menonton ulang laga Vietnam vs Thailand dan mendesak AFF menerapkan VAR di turnamen berikutnya.

Pelatih tim nasional Vietnam, Park Hang-seo, menumpahkan kekesalannya pada wasit di laga semifinal Piala AFF 2020.

Timnas Vietnam baru saja bertekuk lutut di hadapan Thailand pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Kamis (23/12/2021).

Thailand hanya membutuhkan 25 menit untuk membuat Vietnam menyerah lewat dua gol Chanathip Songkrasin.

Baca Juga: Piala AFF - Striker Singapura Ungkit Kelemahan Pertahanan Timnas Indonesia, Elkan Baggott Jadi Celah Utama

Laga semalam berlangsung dengan sengit sejak awal laga, ditandai dengan banyaknya tekel keras melayang.

Dalam suatu momen, pelatih Thailand Mano Polking terpaksa menantang bek Vietnam karena menendang bola ke arah pemain yang sudah terjatuh.

Wasit Saoud Ali asal Qatar kemudian menjadi "pergunjingan" seantero Asia Tenggara seturut sejumlah keputusan kontroversial.

Baca Juga: Link Live Streaming Vietnam vs Thailand - Pemegang Trofi Terbanyak Lawan Juara Bertahan, Final Kepagian!

Pada babak pertama, kiper Thailand Chatchai Budprom menghentikan penyerang Vietnam di luar kotak penalti.

Namun, wasit Saoud Ali hanya mengganjar Chatchai Budprom dengan kartu kuning, bukan kartu merah.

Pada pengujung laga, wasit Saoud Ali juga tak meniup peluit penalti saat seorang pemain Thailand menyentuh bola dengan tangan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by AFF Suzuki Cup (@affsuzukicup)

Park Hang-seo yang timnya dirugikan lantas mengomentari kinerja sang pengadil.

"Saya tidak mau bicara soal wasit, saya hanya berharap dia menonton ulang pertandingan ini jika ada waktu," ucapnya dalam jumpa pers (23/12/2021).

"Sangat sulit mengomentari keputusan wasit," imbuhnya.

Selain itu, Park Hang-seo juga menyampaikan desakan pada AFF untuk segera menerapkan VAR.

Dengan adanya VAR, keputusan kontroversial wasit seperti laga semalam bisa diminimalisir.

"Saya cuma punya satu permintaan pada penyelenggara, VAR sangat populer sekarang dan kita harus membawanya ke turnamen ini," ujar Park.

"Semoga saja, itu akan digunakan di turnamen berikutnya untuk membantu wasit membuat keputusan yang tepat," tandasnya.

Dengan kekalahan 0-2, rekor tak terkalahkan Park Hang-seo dari tim Asia Tenggara terputus di 34 pertandingan.

Adapun leg kedua semifinal Piala AFF 2020 antara Thailand kontra Vietnam akan digelar pada Minggu (26/12/2021).

Baca Juga: Hasil Liga 2 - Dewa United dan PSIM Berpesta, Empat Slot Semifinal Lengkap Sudah

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Sumber : VnExpress.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.