Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bali United Resmi Gaet Pemain Asing dari Kamboja untuk Gantikan Melvin Platje

Nungki Nugroho - Jumat, 24 Desember 2021 | 17:40 WIB
Striker Bali United, Melvin Platje, nampak akan menyundul bola dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker Bali United, Melvin Platje, nampak akan menyundul bola dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.

BOLANAS.COM - Bali United resmi merekrut pemain asing dari Kamboja, Privat Mbarga, guna menambah kekuatan di putaran kedua Liga 1 2021.

Bali United melakukan perubahan skuadnya jelang putaran kedua Liga 1 2021.

Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu mendatangkan pemain asing asal Kamerun, Privat Mbarga.

Mbarga merupakan seorang penyerang yang sebelumnya memperkuat klub Kamboja, Svay Rieng FC.

Baca Juga: Indonesia-Singapura Sama Kuat, Shin Tae-yong dan Tatsuma Yoshida Takut Adu Penalti

Kehadiran Mbarga sekaligus menggantikan posisi Melvin Platje yang baru saja dilepas oleh Bali United.

Mbarga diumumkan tak lama setelah manajemen Bali United merilis pencoretan Melvin Platje pada Jumat (24/12/2021).

"Privat Mbarga resmi bergabung dengan Bali United untuk memperkuat lini serang sekaligus melengkapi komposisi tim Bali United," ucap CEO Bali United, Yabes Tanuri.

"Kualitas Privat Mbarga memang dibutuhkan oleh tim dalam melanjutkan kompetisi musim ini," tambah Yabes.

Ia berharap Mbarga bisa segera menyatu dengan Stefano Lilipaly dkk di putaran kedua Liga 1 2021.

"Semoga Privat Mbarga cepat beradaptasi dan mampu berkontribusi positif bagi tim kita," tutur Yabes Tanuri.

Baca Juga: Bambang Pamungkas: Persija Main Jelek, Tapi Tetap Bisa Samai Poin Musim Juara 2018

Mbarga dikontrak Bali United dengan status bebas transfer hingga akhir musim Liga 1 2021/2022.

Privat Mbarga sendiri sudah lama merumput di Asia Tenggara, terutama Kamboja.

Selain malang-melintang di klub Kamboja, Privat Mbarga sempat bermain untuk klub Thailand, Samut Prakan FC pada musim 2017.

Kini, Bali United kembali memiliki empat pemain asing setelah mempertahankan Willian Pacheco, Brwa Nouri, dan Eber Bessa.

Namun, Serdadu Tridatu masih belum mencari pengganti Fahmi Al Ayyubi di sektor sayap.

Fahmi bersama Taufiq resmi dipinjamkan ke Persik Kediri pada putaran kedua Liga 1 2021.

Meski begitu, pelatih Bali United Stefano Cugurra Teco masih bisa menurunkan keduanya saat Serdadu Tridatu bentrok dengan Persebaya Surabaya pada pekan ke-17 Liga 1 2021.

"Nanti akan dilihat situasi saat dekat waktu pertandingan. Yang pasti mereka masih bisa membantu Bali United di pertandingan lawan Persebaya nanti," papar Teco.

Keuntungan tersendiri bagi Bali United mengingat putaran kedua Liga 1 2021 akan berlangsung di Pulau Dewata.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) juga tengah mengkaji kemungkinan kehadiran penonton di seri empat Liga 1 2021/2022.

Skuad Bali United bisa mendapat tambahan motivasi jika penonton bisa meramaikan stadion. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Bali United FC (@baliunitedfc)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.