Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dihujat Karena Shot Melambung, Orang Lupa Alfeandra Dewangga Lari Satu Lapangan Demi Satu Peluang Emas

Najmul Ula - Kamis, 30 Desember 2021 | 11:51 WIB
Alfeandra Dewangga terlihat berlari sebelum momen peluang emas di laga Indonesia vs Thailand (30/12/2021).
Bolanas.com
Alfeandra Dewangga terlihat berlari sebelum momen peluang emas di laga Indonesia vs Thailand (30/12/2021).

BOLANAS.COM - Alfeandra Dewangga berlari dari ujung ke ujung lapangan sebelum gagal mengkonversi peluang emas Indonesia ke gawang Thailand.

Bek muda tim nasional Indonesia, Alfeandra Dewangga, membuat opini publik terbelah pasca kekalahan tim Garuda dari Thailand.

Timnas Indonesia keok dari Thailand dengan skor telak 0-4 pada leg pertama final Piala AFF 2020, Rabu (29/12/2021).

Sosok Alfeandra Dewangga menjadi bahan perbincangan lantaran ia gagal membobol Thailand saat Indonesia "baru" kebobolan satu gol.

Baca Juga: Selebrasi Gila-gilaan Usai Kalahkan Singapura Terasa Percuma, Indonesia Inferior di Hadapan Thailand

Dewa, baru berusia 20 tahun, mendapat peluang tersebut dalam situasi serangan balik pada menit ke-40.

Ia melepaskan tendangan yang sangat melambung meski hanya berjarak lima meter dari gawang tanpa dikawal satu pemain pun.

Publik pun menyesalkan keputusan Dewa yang kurang tenang melepas tembakan tersebut, yang bisa saja membuat Indonesia memaksakan skor 1-1 pada babak pertama.

Baca Juga: Saking Amannya, Thailand Masukkan Kiper Ketiga di Ujung Laga Kontra Indonesia

Editor : Najmul Ula
Sumber : vidio,AFF SUZUKI CUP
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.