Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antarkan Persis Solo Juara Liga 2 2021, Kaesang Pangarep Lampaui Pencapaian Presiden Jokowi

Nungki Nugroho - Jumat, 31 Desember 2021 | 09:01 WIB
Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep (kanan), nampak sedang memeluk salah satu pemainnya seusai timnya menjadi juara Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 30 Desember 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep (kanan), nampak sedang memeluk salah satu pemainnya seusai timnya menjadi juara Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 30 Desember 2021.

BOLANAS.COM - Persis Solo memastikan gelar juara Liga 2 2021 usai mengalahkan Rans Cilegon FC pada laga final di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (30/12/2021).

Persis Solo mengukir sejarah dengan menjuarai kompetisi sepak bola kasta kedua di Indonesia, Liga 2 2021.

Skuad Laskar Sambernyawa berhasil menaklukkan RANS Cilegon FC di final dengan skor tipis 2-1 di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (30/12/2021).

Irfan Bachdim menjadi pahlawan Persis dengan mencetak dua gol pada laga tersebut.

Baca Juga: Final Liga 2 - Demi Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep, PT LIB Izinkan 'CEO' Duduk di Bench

Kemenangan ini memastikan langkah Persis Solo untuk promosi ke Liga 1 musim depan.

Persis bersama RANS Cilegon FC dan Dewa United berhak naik kasta di Liga 1 setelah menempati tiga besar Liga 2 2021.

Tak hanya gelar juara, Persis juga menyabet penghargaan top scorer lewat Alberto Goncalves yang membukukan 11 gol di Liga 2 2021.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.