Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Shin Tae-yong mempunyai dua opsi untuk leg kedua melawan Thailand, mengejar empat gol dengan tim utama atau menyerah dengan tim pelapis.
Pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-yong, menatap laga terakhir Piala AFF 2020 dengan dua pilihan.
Timnas Indonesia menghadapi misi mustahil dengan keharusan mengejar empat gol dari Thailand pada leg kedua final Piala AFF 2020, Sabtu (1/1/2022).
Pada leg pertama, timnas Thailand terlihat bisa mengeksploitasi kelelahan para pemain utama Indonesia memasuki fase akhir laga.
Baca Juga: Isu Pecat Shin Tae-yong, Ketum PSSI: Saya Bingung, Evaluasi Bukan untuk Ganti Pelatih
Skuat utama Indonesia pada mulanya bisa memaksakan dengan "cuma" kebobolan satu gol pada babak pertama.
Namun setelah Shin Tae-yong menerapkan mode menyerang dan seiring lelahnya pemain, Thailand menggelontorkan tiga gol pada babak kedua.
Untuk itu, Shin Tae-yong bisa saja melepas laga leg kedua untuk berfokus memberi kesempatan main pada para pemain cadangan.
Baca Juga: Nyaris Tak Ada Harapan di Leg 2, Shin Tae-yong Turunkan Tim Full-Pelapis Lawan Thailand?
Terlebih, skuat belia Indonesia memang membutuhkan pengalaman bermain di level internasional.
Di posisi kiper, Shin Tae-yong bisa mencoba opsi Ernando Ari atau Syahrul Trisna untuk menggantikan Nadeo Argawinata.
Di lini belakang, Pratama Arhan bisa kembali mengisi pos bek kiri setelah menjalani skorsing.
Shin Tae-yong juga kemungkinan memberi kesempatan starter perdana bagi Elkan Baggott, yang sebelumnya selalu bertindak sebagai pengganti.
Di lini tengah pun, opsi rotasi bisa diambil dengan mengistirahatkan Rachmat Irianto dan memasukkan Kadek Agung.
Egy Maulana Vikri yang hanya menjadi pemain pengganti pada dua laga sebelumnya kini sudah siap mengawali laga.
Untuk posisi ujung tombak, Hanis Saghara terlihat memberi opsi berbeda saat diberi kesempatan bermain.
Dengan menurunkan tim pelapis, tim Garuda mungkin belum sanggup mengimbangi tim Gajah Perang.
Namun, kesempatan bermain di level tertinggi Asia Tenggara akan memberi pengalaman berharga bagi pemain belia di atas.
Berikut prediksi line up timnas Indonesia kontra Thailand versi BolaNas.com.
Indonesia (5-4-1): Syahrul Trisna; Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, Elkan Baggott, Pratama Arhan; Kadek Agung, Ricky Kambuaya, Egy Maulana Vikri, Ramai Rumakiek; Hanis Saghara.
Pelatih: Shin Tae-yong.
Baca Juga: Pembajakan Marc Klok Direspons Transfer Makan Konate, Persija Tuntas Balas Dendam ke Persib?
Editor | : | Nungki Nugroho |