Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Sebelum tiba di Barito Putera, Rahmad Darmawan mengalami sekali degradasi dan dua pemecatan di level Liga 1.
Pelatih gaek Rahmad Darmawan resmi bergabung Barito Putera untuk menangani klub itu di putaran kedua Liga 1 2021/22.
Barito Putera merupakan klub ketiga yang ditangani Rahmad Darmawan pada musim ini setelah Madura United dan Rans Cilegon FC.
Barito Putera tampak tak memperhatikan rekor menukik Rahmad Darmawan dalam menangani tiga klub Liga 1 terakhirnya.
Tiga pekerjaan terakhir Coach RD di level Liga 1 adalah melatih Mitra Kukar, Tira Persikabo, dan Madura United.
Saat menangani Mitra Kukar pada Liga 1 2018, Rahmad yang bergabung pada tengah musim tak bisa mencegah Naga Mekes dari jeratan degradasi.
Rekor Rahmad bersama Mitra Kukar yang berakhir degradasi itu terlihat buruk: 5 menang, 1 imbang, dan 10 kekalahan.
Baca Juga: Makan Konate Disiapkan Meledak di Liga 1, Persija Cuma Menang 1-0 Atas Klub Liga 3
Pada musim berikutnya, Rahmad tetap "laku" di Liga 1 2019 dengan menangani Tira Persikabo.
Namun, Rahmad lagi-lagi terlihat kehilangan sentuhan dengan catatan 7 kekalahan dalam 11 laga terakhirnya.
Manajemen Tira Persikabo pun memecat Rahmad pada pekan ke-29 musim itu.
View this post on Instagram
Karier Rahmad di klub berikutnya, Madura United, pun berakhir dengan pemecatan di Liga 1 2021/22.
Pihak Madura United memutus kerja sama dengan sang pelatih usai rekor negatif empat kekalahan dalam lima laga terakhirnya pada pekan ke-12.
Perjalanan karier dengan rekor sekali degradasi dan dua kali pemecatan dalam tiga job terakhirnya tentu tidak baik bagi CV pelatih mana pun.
Namun, Rans Cilegon FC yang berlaga di Liga 2 2021 tetap memboyong Rahmad untuk mengincar tiket promosi ke Liga 1.
Rahmad pada akhirnya sanggup mengantarkan Rans Cilegon FC ke Liga 1 dengan membawa klub milik Rahmad itu ke final Liga 2 2021.
Tak berselang lama usai kalah di final tersebut, Rahmad menyambar kesempatan melatih Barito Putera.
"COE PS Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman resmi memperkenalkan Rahmad Darmawan sebagai pelatih baru," tulis pihak klub di Instagram (1/1/2022).
"Selamat datang Coach RD, semoga mampu membawa PS Barito Putera meraih prestasi terbaiknya."
Baca Juga: Piala AFF Belum Selesai, Fokus Irfan Jaya Terpecah Gara-gara Dilepas PSS?
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Transfermarkt |