Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PSS menampilkan performa rancak di tangan Putu Gede saat membungkam Persiraja dengan skor 4-1.
PSS Sleman menunjukkan perkembangan signifikan di tangan Putu Gede, sedangkan Persiraja Banda Aceh belum juga lepas dari hantu kekalahan.
PSS Sleman baru saja mengalahkan Persiraja Banda Aceh dengan skor telak 4-1 pada pekan ke-18 Liga 1 2021/22, Jumat (7/1/2022).
Empat gol PSS Sleman dicetak oleh empat pemain berbeda, yaitu Riki Dwi, Irkham Mila, Eeng Supriyadi, dan Juninho.
Baca Juga: Lechia Gdansk Tak Peduli Nasib Indonesia di Piala AFF, Witan Sulaeman Diberi Libur Seminggu
Persiraja menurunkan sebagian besar pemain baru yang didatangkan pada "revolusi" bursa transfer tengah musim.
Para pemain seperti Bruno Dybal, Assanur Rijal, dan Yericho Christiantoko langsung menghiasi starter Laskar Rencong.
Di sisi lain, pelatih baru PSS Sleman Putu Gede hanya mengubah sedikit komposisi tim, tepatnya di lini depan.
Striker Riki Dwi Saputro dan winger Eeng Supriyadi menjadi pemain baru yang dipasang di antara deretan pemain lawas.
Baca Juga: Asnawi Lebih Banyak Main untuk Indonesia Dibanding Ansan Greeners, Pihak Klub Persulit Kontrak Baru?
PSS yang berada di peringkat lebih tinggi tanpa kesulitan membobol Persiraja melalui skema umpan silang.
Riki Dwi berada dalam posisi sempurna untuk menanduk bola dengan mulus ke gawang Fakhrurrazi pada menit ke-17.
Hanya berselang empat menit, giliran Irkham Mila yang memanfaatkan flick Riki Dwi untuk melepas tembakan menyusur tanah yang membuat skor menjadi 2-0.
View this post on Instagram
Putu Gede terlihat berhasil mengubah skema bermain PSS menjadi lebih mengandalkan umpan pendek mengalir.
Klub Elang Jawa pun berhasil melesakkan gol ketiga lewat serangan yang dibangun dengan apik dari lini belakang.
Serangan tersebut diakhiri dengan umpan silang Bagus Nirwanto yang disambut sundulan bertenaga Eeng Supriyadi.
Memasuki babak kedua, Persiraja semakin terbenam saja.
Lima menit usai turun minum, Riki Dwi membelah pertahanan Persiraja untuk memberi assist bagi Juninho yang tinggal menyontek bola.
Persiraja di luar dugaan sanggup mencetak gol melalui tendangan penalti akibat pelanggaran konyol Syahroni.
Bruno Dybal dengan dingin mengirim bola ke pojok kanan bawah tanpa bisa dijangkau Miswar Saputra.
Persiraja sempat menguasai laga untuk mengejar ketertinggalan, sedangkan PSS terlihat mencoba memutar bola pendek untuk mengulur waktu.
Secara umum, Putu Gede berhasil mengubah wajah PSS yang cenderung monoton di era Dejan Antonic.
Kemenangan 4-1 atas Persiraja bisa jadi akan membuat PSS tampil makin ganas dengan gaya main cantik pada sisa Liga 1 2021/22.
Susunan Pemain PSS Sleman vs Persiraja:
PSS Sleman: Miswar Saputra; Derry Rachman, Aaron Evans, Gufron, Bagus Nirwanto; Kim Jeffrey, Misbakus, Juninho; Irkham Mila, Supriyadi Eeng, Riki Dwi Sapurto
Cadangan: Bagus Prasetyo, Imam Mahmudi, Hamdi Albaar, Alex Dusay, Dave, Maslac, Chanigio, Ramdani Lestaluhu, Syahroni, Arsyad
Persiraja Banda Aceh: Fakhrurrazi; Afiful, Andika, Yericho, Rifaldi; Bruno Dybal, Dedi Hartono, Defri Rizki; Ridha Umami; Assanur Rijal, Henrique.
Cadangan: Aji, Rifan, Alvin Nasution, Gerryan, Khairil Anwar, Rizky, Ramadhan, Subhan, Akhirul.
Baca Juga: Minta Saran Shin Tae-yong, Pratama Arhan Selangkah Lagi Gabung Klub Korea Selatan?
Editor | : | Najmul Ula |