Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Pecat Angelo Alessio, Pelatih Persib Kecewa Banyak Klub Liga 1 Tidak Sabaran

Najmul Ula - Kamis, 20 Januari 2022 | 05:00 WIB
Robert Alberts saat memperpanjang kontrak bersama Persib Bandung (28/8/2021).
Bolanas.com
Robert Alberts saat memperpanjang kontrak bersama Persib Bandung (28/8/2021).

BOLANAS.COM - Robert Alberts mengkritik kebijakan klub Liga 1 yang suka memecat pelatih, termasuk Persija yang mendepak Angelo Alessio.

Persija Jakarta menjadi klub terbaru yang memecat pelatihnya di Liga 1 2021/22.

Per Rabu (19/1/2022), Angelo Alessio resmi dicopot dari posisinya sebagai pelatih Persija Jakarta.

Jika ditotal, terdapat 13 klub yang telah mengganti pelatihnya sepanjang Liga 1 2021/22 yang baru berjalan 20 pekan.

Baca Juga: Terburu-buru, Persija Pecat Angelo Alessio Meski Baru Tiga Laga Diberi Skuat 'Layak Saing'

Manajemen Persija Jakarta sendiri dinilai terburu-buru memecat Angelo Alessio yang menjalani musim perdana di Indonesia.

Angelo Alessio hanya dipasrahi skuat minimalis dan terpaksa memainkan banyak pemain muda pada putaran pertama.

Setelah mendatangkan enam pemain di bursa transfer, Angelo Alessio dipecat hanya setelah tiga laga di putaran kedua.

Di tangan Alessio, Persija sebenarnya tak berjarak terlalu jauh dari papan atas, yakni di peringkat ke-8 dengan 29 poin.

Baca Juga: Saddil Ramdani Gagal ke Eropa, Ong Kim Swee: Kami Tidak Membunuhnya, Kami Merawatnya

"Persija memerlukan perubahan, dan ini adalah salah satu bagian yang harus dilewati," ujar presiden Mohamad Prapanca (19/1/2022).

"Kami berterima kasih kepada Angelo Alessio karena berani memberikan kesempatan kepada para pemain muda Persija," imbuhnya.

Keluhan mengenai ketidaksabaran klub Liga 1 telah disampaikan kolega Alessio yang bekerja di Persib Bandung, Robert Alberts.

Robert Alberts melabeli fenomena pemecatan di Liga 1 sebagai rekor dunia.

Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan kelima Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 28 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan kelima Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 28 September 2021.

"Sudah ada 12 pelatih dari 18 tim yang sudah diganti sebelum putaran kedua dimulai," ucap Robert (7/1/2022).

"Menurut saya mungkin ini rekor dunia, karena tidak ada di liga lain di dunia bahwa 12 pelatih dari 18 tim diganti dan tentunya ini menjadi hal serius," tuturnya.

Robert Alberts yang merupakan jebolan Ajax Amsterdam itu tahu bahwa meracik tim memerlukan waktu tidak sebentar.

Ia seakan mengirim simpati pada rekan seprofesi yang tak mendapat pemecatan secara brutal.

Baca Juga: Dua Laga Beruntun, Ruben Sanadi Dua Kali Peluk dan Tenangkan Pemain Persebaya yang Diusir Wasit

"Dalam sepak bola profesional tentu butuh waktu untuk membuat tim menjadi stabil," ujarnya.

"Ada jalan yang perlu dilalui, seperti membentuk filosofi, pondasi, dan hanya beberapa tim saja yang tidak mengganti pelatih," tandasnya.

Robert Alberts sendiri diikat dengan kontrak jangka panjang hingga 2024 oleh Persib Bandung.

Sementara itu, Persija mengumumkan Sudirman "Pep Guardirman" sebagai pengganti Angelo Alessio di sisa musim Liga 1.

Baca Juga: Ong Kim Swee Cium Konspirasi Klub Indonesia Jika Sabah FC Lepas Saddil Ramdani ke Serbia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Kompas.com,persija.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.