Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Tim gaek Madura United mengalahkan PSIS Semarang dengan memainkan cuma satu pemain di bawah usia 30 tahun.
Madura United untuk pertama kali meraih hasil positif pada putaran kedua Liga 1 2021/22.
Madura United mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 2-1 pada pekan ke-21 Liga 1 2021/22, Jumat (28/1/2022).
Dua gol Madura United dicetak pada babak pertama melalui Renan Silva dan Beto Goncalves, dengan gol balasan PSIS dilesakkan Chevaughn Walsh.
Madura United menurunkan skuat utama yang sudah berumur, dengan hanya Dodi Alexvan Djin yang berusia di bawah 30 tahun.
Lini depan Madura United pun terdiri dari pemain gaek: Beto Goncalves (41 tahun), Bayu Gatra (30), dan Renan Silva (33).
Kiper asal Korea Selatan yang pernah bermain di Jeonbuk Hyundai, Hong Jeong-nam, juga menjalani debut di bawah mistar.
Laskar Sapeh Kerap tak menunggu lama untuk membobol gawang PSIS, diawali oleh Renan Silva pada menit ke-14.
Playmaker asal Brasil itu mengirim tembakan melengkung dari tendangan bebas yang dimenanginya sendiri.
Hanya tiga menit berselang, striker berkepala empat Beto Goncalves menggandakan keunggulan timnya.
Ia melakukan finishing simpel memanfaatkan flick Bayu Gatra untuk membuat skor menjadi 2-0.
View this post on Instagram
Setelah beberapa waktu pertandingan berjalan membosankan, PSIS bisa memperkecil kedudukan lima menit jelang turun minum.
Sebuah lubang di sisi kiri pertahanan Madura United bisa dieksploitasi Septian David Maulana, yang melepas umpan silang rendah.
Umpan tersebut dicocor Chevaughn Walsh untuk melesakkan gol pertamanya di Indonesia.
Pada babak kedua, PSIS yang sedang tertinggal mencoba menaikkan tempo.
Meski bisa menguasai bola, Mahesa Jenar tetap tak bisa menciptakan peluang berbahaya.
Baca Juga: Aksi Heroik Awan Setho Berakhir Sia-sia, Bhayangkara FC Tumbang Lawan Persik Kediri
Praktis selama babak kedua penonton disuguhi pertandingan yang dimainkan pemain tua dan dipenuhi salah umpan, salah pengertian, serta bola lambung tak terarah.
Pertandingan berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Madura United.
Susunan pemain Madura United vs PSIS Semarang
Madura United (3-4-3): 1-Jung (GK); 5-Jaimerson, 3-Fandry, 2-Guntur; 26-Novan, 50-Jaja, 13-Dodi, 4-Asep; 70-Renan, 7-Bayu, 9-Beto.
Pelatih: Fabio Araujo Lefundes.
PSIS Semarang (4-2-3-1): 33-Joko (GK); 62-Taufik, 5-Wahyu, 4-Wallace, 72-Frendi (32-Benny 43'); 87-Flavio, 16-Finky; 22-Haru Nur, 10-Cantillana, 29-Septian; 9-Walsh.
Pelatih: Dragan Djukanovic.
Baca Juga: Keok di Piala AFF dan Kini Dibantai Australia, Akhir dari Era Park Hang-seo bersama Vietnam?
Editor | : | Nungki Nugroho |