Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) akhirnya buka suara terkait meningkatnya kasus Covid-19 di gelaran Liga 1 2021-2022.
Memasuki seri keempat, Liga 1 2021-2022 diguncang kasus Covid-19.
Dalam beberapa pekan terakhir kasus Covid-19 di Liga 1 memang sedang melonjak.
Sejumlah tim menyatakan pemainnya terpapar Covid-19.
Sebelumnya, ada Arema FC yang harus kehilangan lima pemainnya akibat terpapar Covid-19.
Baca Juga: Persib Bungkam Tira Persikabo, Robert Alberts Puji Penampilan Anak Didik Shin Tae-yong
Terbaru, ada Persib Bandung dan Persebaya Surabaya yang mengalami nasib yang sama.
Situasi ini membuat sistem bubble yang diterapkan PT LIB menjadi sorotan.
Seperti diketahui, seri keempat Liga 1 2021-2022 digelar di Bali.
Meski menggunakan sistem bubble, namun sejumlah pemain terlihat sering menghabiskan waktu ditempat-tempat hiburan dengan bebas.
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | BolaSport.com |