Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Luizinho Passos menegaskan Persib akan terus menanjak meski David Da Silva seret gol dan Wander Luiz tajam di klub lain.
Persib Bandung harus bersedih menyaksikan kebijakan transfernya di sektor penyerang berakhir blunder.
Pada bursa transfer tengah musim Liga 1 2021/22, Persib Bandung melepas Wander Luiz dan mendatangkan David Da Silva.
Enam laga Liga 1 berselang, David Da Silva belum juga membuka keran gol sedangkan Wander Luiz menapaki kesuksesan di PSS Sleman.
Baca Juga: Trial di Klub Yunani, Wonderkid PSM Harus Buktikan Diri di Hadapan Eks Pelatih Gareth Bale
Wander Luiz sejatinya sempat menjadi idola Persib pada Liga 1 2020 saat memborong empat gol dalam tiga laga.
Namun, pandemi Covid-19 membuat kompetisi dihentikan dan striker berusia 29 tahun itu kehilangan sentuhan.
Dalam 17 laga bersama Persib pada putaran pertama, Luiz hanya sanggup mencetak gol dalam tiga pertandingan dengan koleksi total enam gol.
Pelatih Robert Alberts pun memutuskan merombak komposisi lini depan Maung Bandung agar lebih cair.
Baca Juga: Tak Mau Asal Naturalisasi Pemain, Menpora Panggil Shin Tae-yong dan PSSI
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | BolaSport.com |