Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, membawa Ipswich Town U-23 pesta gol ke gawang Swansea City, Senin (28/2/2022).
Nama Elkan Baggott tampaknya semakin bersinar di Inggris.
Elkan Baggott kembali dipercaya tampil bersama Ipswich Town U-23 di ajang Professional Development League Two di Playford Road.
Pelatih Ipswich Town U-23, Kieron Dyer, kembali menurunkan Elkan Baggott sejak awal laga.
Kieron Dyer juga kembali mempercayakan ban kapten kepada Elkan Baggott.
Kepercyaan Kieron Dyer itu pun tak disia-siakan oleh Elkan Baggott.
Elkan Baggott memimpin rekan setimnya pesta gol ke gawang Swansea City.
Gol pembukan Ipswich Town U-23 datang pada menit ke-19 lewat sepakan El Muizouni.
Ipswich Town U-23 berhasil menggandakan keunggulan melalui gol yang dicetak oleh Tawanda Chirewa.
Swansea City sejatinya sempat memperkecil skor menjadi 2-1 pada menit ke-42.
Memasuki babak kedua, Ipswich Town U-23 tampil semakin menggila.
Babak kedua baru berjalan tujuh menit, Ipswich Town U-23 kembali memperlebar jarak menjadi 3-1.
Adalah Tyreece Simpson yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor.
Baca Juga: Persija Vs Persib - Robert Rene Alberts Tebar Ancaman untuk Macan Kemayoran
Pesta gol Ipswich Town U-23 ke gawang Swansea City ditutup oleh Tyreece Simpson di menit ke-66.
Skor 4-1 untuk keunggulan Ipswich Town U-23 bertahan hingga akhir laga.
Kemenangan ini pun disambut gembira oleh Elkan Baggott.
Elkan Baggott mengaku senang bisa membawa Ipswich Town U-23 memenangkan enam laga beruntun.
"Kemenangan yang bagus hari ini, kemenangan enam laga beruntun," kata Elkan dikutip dari Instagram pribadinya, Senin (28/2/2022).
Berkat kemenangan ini Ipswich Town U-23 kini bercokol di peringkat kedua klasemen sementara Professional Development League Two di Playford Road.
The Young Blues hanya terpaut dua poin dari Cardiff City U-23 yang berada di puncak klasemen.
Baca Juga: Menangi Derbi Suramadu, Persebaya Dekati Arema FC di Klasemen Liga 1
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |