Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Minta Dipasang Sebagai Bek Sayap, Asnawi Isyaratkan Tak Nyaman dengan Strategi Baru Pelatih Ansan Greeners?

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 9 Maret 2022 | 19:23 WIB
Penampilan Asnawi Mangkualam saat membela Ansan Greeners yang kalah 1-2 dari tim Kasta Keempat, Pyeongchang United di putaran kedua Piala FA Korea Selatab, Rabu (9/3/2022).
NAVER TV
Penampilan Asnawi Mangkualam saat membela Ansan Greeners yang kalah 1-2 dari tim Kasta Keempat, Pyeongchang United di putaran kedua Piala FA Korea Selatab, Rabu (9/3/2022).

BOLANAS.COM - Bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, akhirnya kembali dimainkan sebagai bek kanan saat Ansan Greeners berhadapan dengan Pyeongchang United di Piala FA Korea, Rabu (9/3/2022).

Musim ini pelatih Ansan Greeners, Cho Min-kook memang memiliki rencana baru untuk Asnawi Mangkualam.

Cho Min-kook berniat ingin Asnawi Mangkualam lebih banyak terlibat dalam penyerangan.

Oleh karena itu, Cho Min-kook berencana memasang Asnawi Mangkualam sebagai winger.

"Saya ingin menggunakan Asnawi sebagai penyerang," kata Cho Min-kook dilansir dari Youtube Sports-G.

Baca Juga: Kabar Buruk untuk Persib Bandung Jelang Laga Krusial Kontra Arema FC

Namun, rencana Cho Min-kook tersebut tampaknya tak berjalan mulus.

Asnawi Mangkualam justru tampil kurang maksimal di dua laga awal K-League 2 2022.

Cho Min-kook pun memutuskan untuk mengembalikan Asnawi ke posisi aslinya saat Ansan Greeners melawan Pyeongchang United di Piala FA Korea.

Pada laga ini Asnawi mendapat kesempatan tampil sebagai starter.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : sports-g.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.