Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Butuh Keajaiban untuk Geser Bali United dari Puncak Klasemen, Pelatih Persib Mulai Pasrah soal Gelar Juara Liga 1

Unggul Tan Ngasorake - Sabtu, 19 Maret 2022 | 09:52 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021.

BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mulai realistis terkait peluang untuk meraih gelar juara Liga 1 2021-2022.

Persib Bandung sejatinya masih memiliki kans untuk meraih gelar juara musim ini.

Saat ini Persib Bandung berada di peringkat kedua dengan koleksi 66 poin.

Persib Bandung terpaut tiga poin dari Bali United yang berada di puncak klasemen.

Meski masih berpeluang juara, namun jalan Persib bisa dibilang cukup berat.

Baca Juga: Prediksi Line Up Persebaya Vs Persib - David da Silva Comeback, Bajol Ijo Tanpa Sang Wonderkid

Maung Bandung butuh kejaiban agar Bali United kalah dua kali dari tiga laga tersisa.

Jika hal tersebut terjadi, Persib tinggal memenangkan seluruh laga tersisa di musim ini untuk meraih gelar juara.

Jalan terjal yang harus dilalui Persib pun disadari oleh Robert Rene Alberts.

Robert Rene Alberts mengatakan Persib harus bergantung kepada tim lain.

"Sebenarnya gelar juara masih ada dalam jangkauan kami."

"Tapi itu bukan hanya bergantung kepada diri kami sendiri," kata Robert saat jumpa pers, Jumat (19/3/2022).

Juru taktik asal Belanda itu memilih untuk fokus dengan pertandingan Persib.

Robert mengatakan Persib bertekad menyapu bersih tiga laga sisa dengan kemenangan.

Dua pemain Persib Bandung, Ezra Walian dan Bruno Cantanhede, merayakan gol yang dicetak ke gawang Madura United pada pekan ke-31 Liga 1 2021-2022.
LIGA1MATCH
Dua pemain Persib Bandung, Ezra Walian dan Bruno Cantanhede, merayakan gol yang dicetak ke gawang Madura United pada pekan ke-31 Liga 1 2021-2022.

Baca Juga: Bukan Juara Liga 1, Robert Alberts Beberkan Misi Utama Persib Lawan Persebaya

"Jadi kami hanya fokus pada diri kami sendiri dan hanya berusaha meraih kemenangan untuk tetap membuka kans menjadi juara," ujar Robert.

"Dan itu juga membuat kami terus memberikan tekanan bagi Bali United untuk tetap berjuang menjadi juara hingga ke pekan terakhir," imbuhnya.

Tak hanya gelar juara, Robert mengatakn Persib ingin mengamankan tiket menuju kompetisi Asia musim depan.

Oleh karena itu, Robert berharap Persib bisa mempertahankan posisi kedua.

"Karena kami juga tahu betapa pentingnya kemenangan dalam hal posisi di klasemen," tutur Robert.

"Setidaknya kami akan memastikan posisi di peringkat dua jika mampu mendapatkan tiga poin pada pertandingan besok," sambungnya.

Persib sendiri akan mendapat tantangan sulit di pekan ke-32 Liga 1 2021-2022.

Febri Hariyadi dkk dijadwalkan akan berhadapan dengan Persebaya Surabaya, Sabtu (19/3/2022).

Baca Juga: Petaka bagi Persib, Persebaya Ngotot Tak Mau Ngalah demi Tiket Kompetisi Asia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.