Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Korea Selatan Siap Ngamuk Lagi, Shin Tae-yong Minta Timnas Indonesia U-19 Jangan Pikirkan Skor Telak

Najmul Ula - Selasa, 29 Maret 2022 | 10:41 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat memeriksa sepatu para pemain timnas U-19 Indonesia setelah latihan di Korea Selatan,.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat memeriksa sepatu para pemain timnas U-19 Indonesia setelah latihan di Korea Selatan,.

BOLANAS.COM - Shin Tae-yong meminta pemain timnas Indonesia U-19 untuk tak memikirkan skor saat menghadapi Korea Selatan.

Pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-yong, mencoba menenangkan anak asuhnya jelang laga berat di Korea Selatan.

Timnas Indonesia U-19 akan menantang timnas Korea Selatan U-19 dalam laga uji coba di Daegu, Selasa (29/3/2022) sore ini.

Masalahnya, Garuda Muda masih dibayangi kekalahan telak pada leg pertama, saat timnas Korea Selatan U-19 mengamuk 7-0.

Baca Juga: Leg 2 Indonesia Vs Korea Selatan, Shin Tae-yong: Jangan Takut Bola, Dilarang Balik Badan saat Lawan Menembak

Saat itu, skuat timnas Indonesia U-19 baru beberapa hari menginjak rumput Negeri Ginseng dan baru sekali bertanding di sana.

Kubu tuan rumah pun bisa berpesta gol berkat lesatan Eum Seungmin, Lee Seungwon, Kang Minjae (dua gol), Yu Seungheon, Seo Jaewon, dan Cho Dongjae.

Kini, timnas Indonesia U-19 memiliki bahan bakar lebih penuh seturut masa adaptasi yang lebih panjang.

Terlebih, anak asuh Shin Tae-yong juga baru meraih kemenangan perdana atas Universitas Daegu, Minggu (27/3/2022).

Baca Juga: Usai Pecat Fakhri Husaini, Laga Pamungkas Borneo FC Jadi Evaluasi Besar-besaran bagi Pemain?

Kemenangan dengan skor 2-1 tersebut juga menandai kembali produktifnya Garuda Muda berkat aksi Kadek Arel dan Ronaldo Kwateh.

Shin Tae-yong kini meminta anak asuhnya untuk tak bergidik di hadapan Korea Selatan yang terbukti lebih tangguh.

"Memang dengan tiga babak kemarin (menang 2-1 atas Daegu), kami mengecek kondisi pemain seperti apa," tutur Shin (28/3/2022).

"Masih banyak kekurangan, pastinya pemain akan terus bekerja keras," sambungnya.

Ronaldo Kwateh saat mencetak gol free kick dalam laga timnas Indonesia U-19 vs Universitas Daegu, Minggu (27/3/2022).
BolaNas.com
Ronaldo Kwateh saat mencetak gol free kick dalam laga timnas Indonesia U-19 vs Universitas Daegu, Minggu (27/3/2022).

Eks pelatih timnas Korea Selatan itu menekankan pada pemain untuk tak melihat papan skor saat berduel dengan Taegeuk junior.

Alfriyanto Nico dan kawan-kawan diminta untuk lebih mementingkan perkembangan individu dan tim.

"Memang (pemain) selalu kepikiran masalah skor (kalah 0-7)," ucap Shin.

"Namun para pemain harus fokus menunjukkan perkembangan seperti apa daripada skor," tandasnya.

Baca Juga: Jebolan Timnas U-19 Indonesia Arahan Shin Tae-yong Dilirik Klub Spanyol

Timnas Indonesia U-19 bisa jadi akan diperkuat Marselino Ferdinan sebagai senjata dari bangku cadangan.

Wonderkid Persebaya Surabaya tersebut telat bergabung lantaran komitmen dengan klub di Liga 1 2021/22. 

Partai timnas Indonesia U-19 vs Korea Selatan U-19 akan disiarkan langsung di Tanah Air pada Selasa (29/3/2022) pukul 17.00 WIB.

Baca Juga: Park Hang-seo Bilang Pemain Vietnam Ingin Keluar dari ASEAN, Pemain Indonesia Lebih Dulu Berani ke Asia dan Eropa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.