Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketua Umum PSSI Restui Laga Persik Vs Bali United Digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, tapi...

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 30 Maret 2022 | 10:08 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, 14 Maret 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, 14 Maret 2022.

BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, akhirnya angkat bicara terkait polemik venue pertandingan Liga 1 antara Persik Kediri melawan Bali United.

Pekan terakhir Liga 1 2021-2022 memang menimbulkan sejumlah masalah.

Seperti diketahui, Bali United sudah dipastikan meraih gelar juara Liga 1 2021-2022.

Rencananya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) ingin menggelar laga terakhir Bali United ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Hal ini langsung mendapat kritikan dari sejumlah pihak.

Baca Juga: Dua Kali Jadi Lumbung Gol Korea Selatan, Shin Tae-yong Singgung 'Penyakit' Lama Timnas U-19 Indonesia

Pasalnya, dalam regulasi Liga 1 2021-2022 tak ada klub yang boleh bermain di kandangnya sendiri.

Selama Liga 1 2021-2022 Bali United memang tidak pernah bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta yang notabene adalah markas mereka sendiri.

Akan tetapi, PT LIB berencana membuat pengecualian di laga terakhir ini.

PT LIB sendiri sudah bersurat kepada kontestan Liga 1 2021-2022 terkait rencana ini.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.