Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kontrak Masih Belum Jelas, Satu Pemain Asing Persib Bandung Pamit

Unggul Tan Ngasorake - Senin, 4 April 2022 | 12:51 WIB
Selebrasi pemain anyar Persib Bandung, Mohammed Rashid, seusai timnya meraih kemenangan perdana di Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 4 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Selebrasi pemain anyar Persib Bandung, Mohammed Rashid, seusai timnya meraih kemenangan perdana di Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 4 September 2021.

BOLANAS.COM - Pemain asal Palestina, Mohammed Rashid, memutuskan pamit dari Persib Bandung untuk pulang kampung ke Palestina.

Seperti diketahui, Mohammed Rashid merupakan pemain asing yang didatangkan Persib Bandung di awal musim.

Meski baru pertama kali bermain di Liga Indonesia, Mohammed Rashid langsung mencuri perhatian.

Mohammed Rahsid menjadi nyawa di lini tengah Persib Bandung di Liga 1 2021-2022.

Musim ini tecatat Mohammed Rashid sudah tampil sebanyak 27 kali.

Baca Juga: Terungkap, Ada Andil Pratama Arhan di Balik Keputusan Taisei Marukawa Gabung PSIS Semarang

Sepanjang Liga 1 2021-2022 Rashid juga berhasil mengemas enam gol dan tiga assist.

Penampilan apik Rashid ini membuat dirinya sangat dicintai oleh fans Persib.

Sayangnya, saat ini masa depan Rashid di Persib masih menjadi abu-abu.

Rashid sendiri hanya dikontrak satu musim oleh Persib.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Instagram
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.