Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman dipastikan bergabung timnas Indonesia U-23, keduanya mogok main dari FK Senica.
Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman mengambil opsi berani pada pengujung musim Liga Slovakia dengan meninggalkan FK Senica.
Egy Maulana Vikri sejatinya terikat kontrak dengan FK Senica hingga musim depan, juga Witan Sulaeman yang dipinjam dari Lechia Gdansk hingga akhir musim ini.
Dalam keadaan normal, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman harus bermain untuk FK Senica di Liga Slovakia yang baru berakhir Mei.
Namun, keadaan teranyar membuat Egy dan Witan dalam keadaan bebas untuk meninggalkan klub dan membela timnas Indonesia.
Dilansir dari Sport.aktuality, sebanyak delapan pemain mengundurkan diri dari FK Senica pada Jumat (16/4/2022).
"Bom waktu di FK Senica telah meledak," tulis Erik Farkas di Sport.aktuality (16/4/2022).
"Seorang sumber mengungkap delapan pemain mengundurkan diri secara massal pada Jumat," sambungnya.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaSport.com |