Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia U-23 yang diperkuat empat pemain senior hampir dibuat malu oleh Andong Science College, skor akhir 4-2 untuk tim Garuda.
Tim nasional Indonesia U-23 mengawali laga uji coba di Korea Selatan dengan tamparan dari bocah-bocah kuliah Korea Selatan.
Timnas Indonesia U-23 asuhan Shin Tae-yong baru saja berduel dengan tim kampus Andong Science College, Kamis (21/4/2022).
Uji coba tersebut seharusnya menjadi laga mudah bagi timnas Indonesia U-23 yang menurunkan seluruh pemain senior.
Shin Tae-yong memang memanggil empat pemain overaged (melewati batas usia U-23), yaitu Marc Klok, Fachruddin Aryanto, Ricky Kambuaya, dan Irfan Jaya.
Nyatanya, timnas "senior" tersebut justru kesulitan menghadapi Andong Science College.
Pada babak pertama, Irfan Jaya bisa membobol Andong lewat tembakan keras yang tak sempurna ditahan kiper lawan.
Pada menit ke-21, striker yang pemanggilannya mengejutkan, M Ridwan, mengeksekusi penalti untuk menggandakan skor.
Editor | : | Nungki Nugroho |