Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Vs Vietnam - Berpeluang Debut, Marc Klok Siap Habis-habisan

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 6 Mei 2022 | 17:02 WIB
Pemain naturalisasi Indonesia asal Belanda, Marc Klok, nampak berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain naturalisasi Indonesia asal Belanda, Marc Klok, nampak berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022.

BOLANAS.COM - Gelandang timnas U-23 Indonesia, Marc Klok, buka suara jelang menghadapi Vietnam di laga perdana Grup A SEA Games 2021.

Lawan berat harus dihadapi timnas U-23 Indonesia di laga perdana SEA Games 2021.

Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi tim tuan rumah, Vietnam.

Laga ini rencananya akan digelar di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Jumat (6/5/2022) pukul 19.00 WIB.

Pertandingan timnas U-23 Indonesia melawan Vietnam ini rupanya punya arti penting untuk Marc Klok.

Baca Juga: 1,5 Musim Cuma Main 2 Kali, Malam Ini Laga Perpisahan Bagus Kahfi di Jong FC Utrecht Sekaligus Iklan Cari Klub Baru

Setelah menanti cukup panjang, Marc Klok kemungkinan akan menjalani laga debutnya untuk timnas Indonesia.

Seperti diketahui, Marc Klok sejatinya sudah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) sejak November 2021 lalu.

Namun, karena administrasi yang bermasalah maka Klok tak diizinkan FIFA membela timnas Indonesia.

Kini Klok pun sudah diperbolehkan membela timnas Indonesia.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.