Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Muhammad Ridwan Dipoles Persik dan Kini Dipercaya Shin Tae-yong, Javier Roca Jelaskan Potensi Langka Sang Targetman

Najmul Ula - Sabtu, 14 Mei 2022 | 14:03 WIB
Muhammad Ridwan dan Egy Maulana Vikri pada laga timnas Indonesia U-23 vs Filpina (13/5/2022).
BolaNas.com
Muhammad Ridwan dan Egy Maulana Vikri pada laga timnas Indonesia U-23 vs Filpina (13/5/2022).

BOLANAS.COM - Javier Roca menjelaskan kekuatan Muhammad Ridwan, striker satu-satunya dalam skuat timnas Indonesia U-23 pilihan Shin Tae-yong.

Muhammad Ridwan menjawab keraguan dengan mencatatkan debut manis bersama tim nasional Indonesia U-23 di SEA Games 2021.

Striker milik Persik Kediri itu mencetak gol pertama dalam kemenangan 4-0 timnas Indonesia U-23 atas Filipina, Jumat (13/5/2022).

Kemunculan Muhammad Ridwan di skuat timnas Indonesia U-23 sejatinya mengundang pertanyaan bagi Shin Tae-yong.

Baca Juga: Berani Bicara Final Meski Belum Lolos dari Grup, Park Hang-seo Anggap Shin Tae-yong Kelewat Percaya Diri

Maklum, Ridwan menyingkirkan sejumlah nama lebih berpengalaman seperti Hanis Saghara atau Taufik Hidayat.

Dilihat dari catatan di klub, Ridwan juga tergolong biasa saja, dengan catatan sembilan pertandingan dan satu gol untuk Persik Kediri di Liga 1 2021/22.

Namun, Shin Tae-yong tampak melihat sesuatu dalam diri Ridwan, sehingga memasukkan sang targetman dalam skuat final 20 pemain untuk SEA Games 2021.

Shin Tae-yong bisa dibilang berjudi, mengingat tak ada striker lain dalam skuat Garuda Muda.

Baca Juga: Witan Sulaeman Tersenyum Polos Usai Remas Alat Vital Pemain Filipina, Komentator Vietnam Ikut Tertawa

Editor : Najmul Ula
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.