Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ujian Pertama Dzenan Radoncic, Timnas Indonesia U-19 Jajal Persikabo Sebelum Berangkat ke Turnamen Toulon

Najmul Ula - Sabtu, 21 Mei 2022 | 16:09 WIB
Asisten pelatih Shin Tae-yong, Dzenan Radoncic, memimpin latihan timnas U-19 Indonesia jelang tampil di Toulon Cup 2022.
PSSI.ORG
Asisten pelatih Shin Tae-yong, Dzenan Radoncic, memimpin latihan timnas U-19 Indonesia jelang tampil di Toulon Cup 2022.

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia U-19 akan mencicipi satu laga uji coba melawan klub Liga 1, ujian pertama Dzenan Radoncic sebagai pelatih kepala.

Dzenan Radoncic bakal memulai debut sebagai pelatih kepala tim nasional Indonesia U-19 pada Minggu (22/5/2022).

Esok hari, timnas Indonesia U-19 akan menjajal kekuatan klub Liga 1, Persikabo 1973, sebagai pemanasan menuju Turnamen Toulon.

Dzenan Radoncic ditunjuk sebagai pelatih kepala timnas Indonesia U-19, mengingat Shin Tae-yong sedang sibuk di SEA Games 2021.

Baca Juga: Cyrus Margono Bertemu Pelatih Kiper Timnas Indonesia, Otomatis Jadi Pilihan Shin Tae-yong Jika Naturalisasi Selesai?

Di Jakarta, Radoncic tampak bersemangat memimpin latihan para pemain belia timnas Indonesia U-19.

Ia tampak didampingi Yoo Jae Hoon, asisten Shin Tae-yong lainnya yang juga ditugasi menangani timnas U-19.

Selain dua asisten Shin Tae-yong tersebut, PSSI menugasi staf pelatih timnas U-16 untuk membantu, seperti Bima Sakti dan Markus Horison.

Satu pekan setelah berlatih bersama di Stadion Madya, Garuda Muda bakal menjalani uji coba perdana melawan Persikabo 1973.

Baca Juga: Pratama Arhan Tak Kunjung Debut di Jepang, Bek Indonesia Gabung Timnas Senior Tanpa Tabungan Main di Klub?

Agenda laga pemanasan itu diungkap oleh pelatih Persikabo 1974, Djadjang Nurdjaman.

"Ini satu momen yang baik, saya berterima kasih kepada Coach Bima yang mengundang kita untuk beruji coba," ucap Djanur (21/5/2022).

"Meski secara umur mereka masih 19 tahun dan di bawah kita, tetapi namanya timnas pasti punya kualitas," sambungnya.

Persikabo akan menjadi lawan tangguh bagi anak asuh Dzenan Radoncic, mengingat status mereka sebagai klub kasta tertinggi dan diperkuat pemain asing.

Dua pemain teranyar yang telah diperkenalkan Laskar Padjadjaran adalah Renan Farias dan Gustavo Tocantins.

Pemain timnas U-19 Indonesia mengikuti latihan di Kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (15/5/2022).
PSSI.ORG
Pemain timnas U-19 Indonesia mengikuti latihan di Kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (15/5/2022).

Dari unsur pemain lokal, Persikabo juga memiliki pemain top seperti Manahati Lestusen dan Dimas Drajad.

Di kubu timnas U-19, Dzenan Radoncic mengaku senang dengan perkembangan anak asuhnya.

"Mereka telah melakukan apa yang saya instruksikan sebelum pemusatan latihan dimulai," tutur Radoncic.

Baca Juga: Tak Membantu Indonesia, Elkan Baggott Mau Main di SEA Games Tapi Batal Akibat Benturan di Laga Terakhir Ipswich U-23

"Semua pemain baik, sehat, dan saya senang melihat perkembangan mereka sejauh ini," tandasnya.

Radoncic akan memadukan kekuatan lama timnas U-19 seperti Alfriyanto Nico dan Kakang Rudianto dengan pemain jebolan Garuda Select seperti Hokky Caraka dan Faiz Maulana.

Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup B Turnamen Toulon 2022 bersama Meksiko, Ghana, dan Venezuela.

Baca Juga: Garuda vs Harimau Malaya Selalu Panas, Pelatih Malaysia U-23: Para Pemain Lebih Termotivasi Hancurkan Indonesia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com,PSSI
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.