Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pulang dari SEA Games 2021, Tiga Pemain Timnas U-23 Indonesia Dapat Hadiah dari Robert Rene Alberts

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 25 Mei 2022 | 14:19 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, sedang memberikan instruksi pada laga pekan ke-31 melawan Madura United di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Minggu (13/3/2022).
HARRYHARTOMO
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, sedang memberikan instruksi pada laga pekan ke-31 melawan Madura United di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Minggu (13/3/2022).

BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memberi hadiah kepada tiga pemainnya yang membela timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021.

Persib Bandung memang menyumbangkan tiga pemain untuk skuad timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021 lalu.

Tiga pemain itu, yakni Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, dan Marc Klok.

Ketiganya berhasil membantu timnas U-23 Indonesia meraih medali perunggu.

Saat ini ketiganya diketahui sudah kembali berada di Tanah Air.

Baca Juga: Taktik Angelo Alessio Mental, Thomas Doll Lakukan Pendekatan Berbeda kepada Pemain Persija

Namun, ketiga pemain tersebut belum bergabung dengan skuad Persib.

Padahal, para pemain Persib Bandung sudah mulai menggelar latihan.

Menanggapi hal tersebut, Robert Rene Alberts pun angkat bicara.

Robert Rene Alberts mengatakan ketiganya belum muncul karena mendapat jatah libur.

"Tentunya saya akan memberikan mereka waktu istirahat," kata Robert dikutip dari laman resmi klub, Selasa (24/5/2022).

Akan tetapi, Robert tidak yakin ketiganya bisa libur panjang.

Pasalnya, ketiganya kemungkinan akan kembali dipanggil timnas Indonesia dalam waktu dekat.

Robert mengatakan kemungkinan ketiga pemain tersebut akan kembali berkumpul bersama timnas Indonesia 25 Mei 2022.

Skuad timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Timor Leste di SEA Games 2021.
PSSI.ORG
Skuad timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Timor Leste di SEA Games 2021.

Baca Juga: Cara Bertahan Berantakan, Dzenan Radoncic Beberkan Masalah Timnas U-19 Indonesia Jelang Toulon Tournament

Timnas Indonesia sendiri memang akan menjalani laga uji coba melawan Bangladesh pada Kamis (1/6/2022) mendatang.

Setelah itu, timnas Indonesia akan berangkat ke Kuwait untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Robert sendiri berencana memberi libur kepada Ricky Kambuaya, Marc Klok dan Rachmat Irianto apabila ketiganya tidak dipanggil timnas Indonesia.

Pelatih asal Belanda itu juga berniat berbicara lebih dulu dengan tiga pemainnya itu.

"Jadi jika mereka tidak dipanggil maka saya akan bicara dengan mereka soal berapa lama saya memberi mereka waktu istirahat sebelum gabung tim," pungkasnya.

Persib sendiri berencana menggelar pemusatan latihan (TC) di Batam.

Rencananya TC tersebut akan digelar 2-12 Juni 2022 mendatang.

Selain TC, Persib juga berencana menggelar dua laga uji coba melawan klub Singapura.

Baca Juga: Satu Musim Main di Stadion Kosong, Adilson Maringa Menyesal Lewatkan Laga Arema FC Kontra PSIS Semarang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : Persib.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.